8 Debt Collector Ditangkap di Solo, Gara-gara Ambil Motor Secara Paksa

8 Debt Collector Ditangkap di Solo, Gara-gara Ambil Motor Secara Paksa

8 Debt Collector Ditangkap di Solo, Gara-gara Ambil Motor Secara Paksa. [Istimewa]

Cekricek.id, Solo - Tim Sparta Polresta Solo berhasil menciduk delapan orang debt collector yang tertangkap basah saat mangkal di Jalan Ahmad Yani Gilingan dan Jalan Piere Tendean, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, pada Kamis (15/06/2023).

Penangkapan dilakukan setelah masyarakat melaporkan tindakan paksa yang dilakukan oleh mereka saat mengambil sepeda motor.

Dilansir Suara.com, kasat Samapta Polresta Solo, Kompol Arfian Riski Dwi Wibowo, menjelaskan bahwa Danton 2 Dalmas Aipda Sugiyanto memimpin operasi penangkapan tersebut.

Sebelumnya, polisi telah melakukan pemantauan terhadap target di dua lokasi yang berbeda.

"Tim Sparta berhasil mengamankan empat orang di Jalan Ahmad Yani Gilingan dan empat orang lagi di Jalan Piere Tendean Nusukan Banjarsari kota Surakarta," ujar Kompol Arfian, Jumat (15/6/2023).

Dalam keterangannya, ia menjelaskan bahwa kedelapan debt collector tersebut diamankan saat tim patroli. Masyarakat melaporkan adanya tindakan paksa yang dilakukan oleh debt collector saat mereka melintas di Jalan Ahmad Yani dan Jalan Piere Tendean.

"Tim Sparta kemudian menuju lokasi dan mencari pangkalan atau tempat mereka berkumpul. Akhirnya, tim Sparta berhasil mengamankan delapan orang dan menyita sejumlah barang bukti berupa handphone yang berisi data sepeda motor yang menjadi sasaran mereka," jelas Kasat Samapta.

Kasat Samapta juga mengungkapkan identitas kedelapan debt collector yang berhasil ditangkap oleh tim Sparta. Tujuh di antaranya adalah warga Nusukan Surakarta dengan inisial T (42), TH (34), S (36), ATP (28), DAY (38), P (42), dan H (41), sedangkan satu orang lagi adalah warga Colomadu Karanganyar dengan inisial ARS (31).

Baca juga: 4 Tips Terbebas dari Utang

"Kedelapan debt collector beserta barang bukti yang diamankan telah dibawa ke Mako Polresta Solo untuk menjalani pembinaan agar mereka tidak mengulangi tindakan paksa seperti ini di masa mendatang," pungkasnya.

Baca Juga

Berita Riau Hari Ini: Pemprov Riau Adakan Pasar Tani untuk Tekan Harga Cabai Tinggi
Studi Temukan Hubungan Konsumsi Cabai Berlebih dengan Risiko Kanker Pencernaan
Perwakilan DPMPTSP Sumbar, Hendri Agung mempresentasikan Potensi Investasi Sumbar depan Konjen India Medan, Delegasi Confederation of India Industry dan para Undangan lainnya antara lain Gubernur Bengkulu, Wagub Kepri, Kepala BP Batam, Sekda Deli Serdang dan lain-lain (Foto: DPMPTSP Sumbar)
DPMPTSP Sumbar Promosikan Potensi Investasi ke Delegasi Confederation of Indian Industry di Medan
Berita Bola: Sejauh ini Cristiano Ronaldo telah mencetak 60 haattrick sepanjang karirnya, jumlah itu melebihi catatan pemain manapun hingga saat ini
Cristiano Ronaldo Cetak Rekor, Portugal Gagal Kunci Tiket ke Piala Dunia
Dugaan Kasus Keracunan, BGN Nonaktifkan Sementara 56 Dapur MBG
Dugaan Kasus Keracunan, BGN Nonaktifkan Sementara 56 Dapur MBG
Emas antam (Foto: Ist)
Pecah Rekor! Emas Antam Kini Rp 2,23 Juta per Gram
Wali Kota Padang Fadly Amran menargetkan transformasi Pasar Raya menjadi destinasi wisata belanja yang menarik minat wisatawan lokal dan mancanegara.
Jelang Aksi Demo, Wako Padang Minta Jaga Kondusifitas