Bagaimana Asal-Usul Nama Indonesia?
Sejarah Asal-Usul Nama Indonesia bermula dari sebuah artikel yang ditulis James Richardson Logan yang menggunakan istilah Indonesia dalam publikasi ilmiah (1819 – 1869) berjudul “The Etnology of the India Archipelago” pada Journal of Indian Archipelago and Eastern Asia 1850.
Indonesia berasal dari istilah Yunani yaitu Indo yang berarti India dan Nesos yang berarti pualu-pulau.
Indonesos berarti Pulau-Pulau di Hindia. Logan menggunakan istilah Indonesia untuk menyebut kepulauan Nusantara yang berada di bagian tenggara Asia.
Ia juga menyebut penduduk yang mendiami wilayah ini sebagai Indonesia.
Sebelumnya sekitar 1835–1850, George Samuel Windsor Earl, seorang etnolog Inggris, dalam publikasi ilmiahnya tentang Kepulauan Nusantara menyebut kepulauan ini sebagai Indunesian dan Melayunesian.
Referensi: Kamus Sejarah Indonesia.