Cekricek.id - Rachel Vennya menjelaskan bahwa dirinya merasa sangat keberatan untuk meminjamkan uang kepada orang lain. Karena tidak ingin berabe lantaran orang tersebut tidak bisa mengembalikan uangnya. Sebagaimana yang dirinya ungkapkan ketika melakukan siaran langsung di akun Instagram pribadinya mengutip pada Rabu (4/1/2023).
Ibu dua anak ini menjelaskan bahwasanya urusan pertemanan terkadang bisa rusak hanya karena perkara uang. Hal tersebut tentunya sangat dihindarinya sejak lama. Terlebih lagi dirinya pun lebih memilih untuk memberikan uang seikhlasnya, apabila seseorang teman membutuhkan bantuannya.
Tetapi bukan berarti dirinya berniat atau bermaksud pelit untuk memberikan pinjaman berupa utang kepada orang terdekatnya.
“Daripada aku minjemin uang ke orang itu dan seandainya dia nggak bisa bayar aku nggak ikhlas. Mendingan aku kayak kasih seikhlasnya,” ucap Rachel Vennya.
Diceritakan oleh mantan istri Nico Al Hakim yang berusia 27 tahun tersebut bahwa dirinya lebih memilih untuk memberikan uang seberapa ikhlasnya ia memberikan. Contohnya ketika teman yang membutuhkan uang 5 juta tetapi dirinya hanya ikhlas memberikan 500.000. Maka jumlah tersebut lebih baik diberikannya secara cuma-cuma daripada meminjamkan kepada temannya tersebut.
“Mendingan aku kasih tapi aku ikhlasin. Daripada dia nggak bisa bayar ujung-ujungnya aku nggak ikhlasin. Terus hubungan kita jadi berantem merusak pertemanan,” lanjutnya.
Membantu Seikhlasnya
Apalagi beberapa waktu lalu dirinya sempat meminjamkan uang kepada salah seorang kenalannya yang dianggap memiliki kehidupan ekonomi yang begitu baik. Tapi ternyata uangnya justru baru dikembalikan 2 tahun kemudian. Walau tidak menerapkan bunga tetapi tetap saja dirinya menganggap sebuah kepercayaannya justru seolah diabaikan begitu saja.
Maka dari itu daripada kejadian tidak menyenangkan kembali terjadi membuat mantan istri Okin game ini memutuskan untuk tidak lagi memberikan pinjaman kepada orang lain. Alangkah baiknya memberikan seikhlasnya guna meringankan beban yang mungkin saja sedikit membantu.
Apalagi hal yang paling tidak enak menurut Rachel Vennya sendiri adalah proses saat menagih utang tersebut. Karena terkadang untuk menagih hak yang kita miliki ada rasa tidak enak ketika harus berbicara secara langsung kepada orang yang hendak dituju.
Baca juga: Netizen Sarankan Rachel Vennya dan Niko Ikuti Cara Damai Gisel dan Gading Membesarkan Anak
Atau juga karena berbagai pertimbangan lain. Maka dari itu kita sendiri terkadang justru mengabaikan keperluan ketika hendak meminta hak yang seharusnya diperoleh.