Dorce Gamalama Ganti Kelamin, Ini Penjelasan Dokter yang Melakukan

Berita artis, selebriti, dan hot gosip artis terbaru hari ini: inilah penjelasan dokter yang menangani operasi ubah kelamin Dorce Gamalama.

Dorce Gamalama. [Foto: Ist]

Berita artis, selebriti, dan hot gosip artis terbaru hari ini: Dokter yang menangani operasi Dorce Gamalama mengungkap jika Dorce telah mengubah kelamin menjadi seorang wanita.

Cekricek.id Dorce Gamalama, artis senior ini kembali menjadi sorotan publik. Lantaran, wasiatnya yang meminta untuk dimakamkan sebagai perempuan.

Hal ini kemudian menjadi kontroversi dalam publik serta menuai pro kontra. Pasalnya, Dorce Gamalama merupakan seorang transgender.

Dorce terlahir sebagai laki-laki. Dirinya mulai merasakan sebagai seorang perempuan saat ia menginjak usia tujuh tahun.

Hingga pada usia 15 tahun, Dorce mulai merasakan jatuh cinta kepada seorang laki-laki. Atas dorongan yang ada pada dirinya, Dorce pun memutuskan untuk mengganti kelaminnya.

Artis senior ini kemudian melakukan operasi pergantian kelamin pada tahun 1983 silam di Surabaya.

Untuk menjalani operasi pergantian kelamin ini, Dorce mencari dokter terbaik. Dokter yang dipercayainya bisa melakukan operasi tersebut adalah Prof. Dr. Johansyah Marzuki, seorang ahli bedah plastik.

Sebelum melakukan operasi pergantian kelamin, Dorce disarankan oleh Dr. Johansyah untuk melakukan konsultasi dengan dokter yang lain dan juga psikolog terlebih dahulu.

Tidak hanya itu, Dorce juga perlu menjalani tes HIV/AIDS untuk mengetahui kondisi kesehatannya.

Penjelasan Dokter Terkait Operasi Pergantian Kelamin Dorce Gamalama

Operasi pergantian kelamin tersebut memiliki proses tersendiri sehingga perlu dilakukan melalui suatu tim.

“Jadi aturannya adalah harus melalui suatu tim. Oleh karena itu, seperti yang dikatakan tadi, tidak langsung saja saya lakukan operasi. Tapi harus dimasukkan ke dalam tim,” kata dr. Johansyah Marzoeki dalam acara Angin Malam yang tayang pada 2002 silam.

Tim itu terdiri dari ahli bedah plastik dan ahli jiwa. Ahli jiwa ini ada dua macam yaitu psikiatri dan psikolog.

Selain itu, diperlukan konsultasi dengan dokter kandungan, dokter penyakit dalam, hingga dokter penyakit genetika untuk menjalani operasi pergantian kelamin tersebut.

Semuanya dilakukan untuk memastikan bahwa Dorce Gamalama menjalani operasi pergantian kelamin karena dorongan dalam dirinya sendiri. Bukan karena paksaan atau ikut-ikutan orang lain.

Tak lupa, dr. Johansyah Marzoeki menjelaskan risiko yang dapat terjadi jika seseorang melakukan operasi pergantian kelamin.

“Operasi ubah kelamin itu juga ada penyulit-penyulit yang bisa terjadi. Misalnya saja tertembusnya ke perut untuk membuat lubang, ke saluran kencing, dan yang lain-lain yang bisa menyebabkan penderitaan bagi si pasien,” katanya.

Beruntungnya, resiko-resiko mengerikan itu sampai sejauh ini tidak terjadi.

Usai menjalani operasi tersebut, dokter akan memberikan surat pengantar yang berisi alasan dilakukannya tindakan pembedahan tersebut untuk mengesahkan pergantian status dari laki-laki menjadi perempuan.

Baca juga: Dorce Gamalama Ikhlas Jika Nanti Meninggal Dimandikan Laki-laki Maupun Perempuan

Baca Juga

Berita terkini: keluarga kandung Dorce Gamalama diminta untuk segera melunasi hutang piutangnya yang tinggalkan sebelum meninggal.
Dorce Gamalama Masih Punya Hutang, Keluarga Kandung Diminta Melunasi
Berita artis: Dorce dikuburkan hari ini, Rabu 16 Februari 2022 di TPU Bantar Jati yang satu liang lahat dengan keponakannya, ternyata ini alasannya!
Bukan dengan Sepupu, Ternyata Dorce Dimakamkan Satu Liang dengan Keponakan, Ini Alasannya
Berita artis: Dorce dikuburkan satu liang lahat dengan sepupunya yang dekat, apakah hukum dikubur satu liat lahat?
Dorce Dimakamkan Satu Liang Lahat dengan Sepupu, Bagaimana Hukumnya? Begini Penjelasan Buya Yahya
Dorce Meninggal Dunia, Bagaimana Prosesi Jenazahnya, Secara Laki-laki atau Perempuan?
Dorce Meninggal Dunia, Bagaimana Prosesi Jenazahnya, Secara Laki-laki atau Perempuan?
Berita Artis: Dorce Gamalama meninggal dunia. Inilah profil artis transgender yang berasal dari daerah Solok Provinsi Sumatera Barat itu.
Profil Dorce Gamalama, Artis Transgender Asal Solok Sumatera Barat
Berita artis: Cekricek.id - Dorce Gamalama meninggal dunia tepat pada Rabu (16/2/2022). Transgender senior ini menghembuskan nafas terakhir di usia 58 tahun di RSPP Simprung.
Dorce Gamalama Dimakamkan dengan Protokol Covid-19