Cekricek.id - Keisya Levronka lagi-lagi gagal menyanyikan nada tinggi pada lagunya sendiri dalam gelaran konser musik di Malaysia. Kali ini, tak hanya netizen Indonesia, tapi netizen dari negeri jiran itu juga mengkritik sikapnya yang dianggap tidak profesional membawakan lagunya sendiri di acara konser yang besar.
Lewat cuitan di Twitter, netizen dengan nama akun @buddylee1908 dengan bahasa Melayu menyampaikan kekecewaannya pada penyanyi yang sedang naik daun itu.
Cuitan yang berisi sindiran blak-blakan itu bermula dari cuitan yang dikirimkan oleh Keisya. Saat itu, penyanyi muda dan cantik itu memamerkan diri bahwa dia akan tampil lagi di gelaran konser musik di Malaysia.
“Hari ini ke Malaysia lagi, buat nyanyi lagi,” tulisnya.
Usai konser berlangsung, cuitan tersebut kemudian dibalas oleh akun netizen dari negeri Jiran itu.
“Semoga ini yang terakhir ya. Plis jangan ke sini lagi. Suaranya asik macam tu jerr. Tak ada pembaikan. Merugikan saja undang kamu ke sini,” tulisnya.
Sontak cuitan itu menuai kehebohan di kalangan netizen Indonesia. Banyak yang mengakui diri bahwa mereka malu pada Keisya yang bisa membawakan lagunya dengan sempurna, padahal sedang membawa nama Indonesia ke negeri orang.
Netizen Indonesia mengungkapkan kekecewaan itu pada kolom komentar unggahan terbaru di akun Instagram Keisya.
“False lagi ya nyanyi di Malaysia.. ampun dahh,” tulis akun @riska***.
“Keisya tolong setelah penampilan di Malaysia ini semua orderan tampil live atau dimana aja yang live tolong jangan diambil dulu ya. Karena malu-maluin di Malaysia udah dikasih awards penampilannya malah sama aja gak berubah,” tulis akun @buyung*** menceramahi.
Suara Sumbang Keisya Levronka
Akun Twitter dengan nama pengguna @buddylee1908 itu dipantau dari cuitan terbarunya kembali mengunggah tulisan untuk Keisya Levronka.
Dia mengungkapkan pendapatnya kembali sebagai klarifikasi untuk penggemar Keisya yang menudingnya telah melakukan perundungan verbal pada idolanya itu.
Meski tak merasa sedang membully Keiysa, dia justru mengungkapkan kekecewaannya sebagai seorang penikmat musik. Menurutnya, kesalahan Keisya itu sudah tak bisa lagi dimaklumi.
Pendapat itu didasarkan pada kesalahan yang telah berulang kali dia lakukan dan tidak ada perubahan dari diri Keisya.
“Ya memang merugikan (bukan menghina) kalau tetap saja tidak ada perubahan dari kesalahan suaranya dia. Kalau sekali dua kali dia buat it’s ok. But.. awak sendiri pun tahu, bagaimana dia menanggapi kesalahan dia dan tetap tidak ada perubahan untuk merubah kesalahan,” jelasnya panjang lebar.
Baca juga: Komentar Keisya Levronka “Beauty And The Beast” Dituding Menghina Marshel Widianto
Di samping itu, netizen Indonesia yang kini tengah aktif memenuhi kolom komentar unggahan terbaru Keisya juga menyinggung soal sikap penyanyi cantik itu dalam menerima kritikan.
Keisya disebut keras kepala, dan terlalu sering mengumbar rasa sakit hati setiap kali mendengar kritikan. Netizen juga menganggap Keisya tak pernah mau mendengarkan saran-saran dari netizen dan para pengamat musik.