Cekricek.id - Beberapa waktu belakangan ini konflik antara Israel dan Palestina memang mencuri perhatian banyak pihak. Salah satunya banyak sejumlah selebriti yang turut berkoar-koar terkait dengan permasalahan ini.
Walaupun tidak mengedepankan permasalahan agama tetapi sejumlah pihak membela Palestina lantaran alasan kemanusiaan. Apalagi memang banyak korban jiwa yang berjatuhan lantaran perang yang tak pernah berhenti di kawasan tersebut.
Sehingga banyak pihak yang juga turut menggalang donasi untuk membantu Palestina. Namun juga ada sejumlah public figure yang memutuskan untuk bungkam terkait kasus penyerangan Israel ke Palestina.
Seperti yang dilakukan oleh Salmafina Sunan yang memilih untuk bungkam akan hal ini. Namun ternyata bungkamnya putri Sunan Kalijaga ini justru menuai banyak pertanyaan dari warganet.
Mereka mempertanyakan mengapa wanita berusia 21 tahun ini tidak memberikan tanggapan apapun terkait kisruh antara Palestina dan Israel.
"Salma kok gak speak up about Palestine?" tanya netizen.
Ternyata ada alasan khusus mengapa Salmafina Sunan terlihat tidak membahas apapun terkait konflik ini. Hal ini adalah tempat di jawabnya dalam sebuah instastory di akun Instagram miliknya.
"Sebagai orang yang punya pengaruh di Instagram, mungkin ekspektasi teman2 maunnya saya speak up.. semakin bertambah umur semakin saya mengerti apa yang baik untuk saya sendiri. Apa yang harus saya speak up in dan enggak," jawab Salma, mengutip dari Matamata.com, Selasa, (18/05/2021).
Walau demikian bukan berarti dirinya tidak mengikuti perkembangan terkait pemberitaan kasus itu. Karena yang terpenting bagi dirinya adalah ikut serta memberikan doa agar terjadinya kedamaian.
"Saya bukannya enggak mau speak up, tapi saya lebih memilih baca berita dan nyumbang langsung dan berdoa agar Yesus memulihkan dunia ini dan memberikan kedamaian bagi saudara kita tanpa banyak ngoceh," lanjutnya.
Baca juga: Berdarah Palestina, Gigi dan Bela Hadid Kecam Israel
Selain itu menurutnya juga mereka yang tidak menyuarakan lewat media sosial bukan berarti tidak memberikan kontribusi. Apalagi Salmafina Sunan sendiri mengaku jika kepribadiannya mungkin tipikal orang yang tidak suka berisik.
"Mungkin memang kepribadian saya gitu, enggak suka berisik, cukup diam dan kalau mau bantu ya bantu. Lagi-lagi orang yang diam itu bukan berarti dia enggak peduli. Kan Tuhan lihat hati bukan lihat Instagram," tandas Salma. [*/Nlm]