Nanyikan Lagu Baru, Penampilan Marion Jola dengan Busana Bling-bling Memukau Penonton

Cekricek.id – Marion Jola sukses menjadi pusat perhatian berkat busana berwarna perak mengkilau yang dia kenakan saat acara manggung terbarunya. Kala itu dia membawakan lagu “Bukan Manusia”, single barunya yang dirilis awal tahun 2023 ini.

Marion Jola. [Foto: Instagram]

Cekricek.idMarion Jola sukses menjadi pusat perhatian berkat busana berwarna perak mengkilau yang dia kenakan saat acara manggung terbarunya. Kala itu dia membawakan lagu “Bukan Manusia”, single barunya yang dirilis awal tahun 2023 ini.

Banyak yang menyanjung suara dan pembawaan penyanyi jebolan Indonesian Idol tersebut. Dia dianggap mampu membuat pendengarnya terbuai dengan suaranya serta memaknai arti di balik lagu galau tersebut.

Melansir akun Instagram pribadinya @lalamarionj, Selasa (24/01/2023), dia membagikan sebuah foto dan video singkat dari penampilannya di atas panggung. Dengan busana yang bling-bling, dia sukses menggemparkan para penonton yang menyaksikan aksinya.

Busana panggungnya itu terdiri dari setelan bagian atas tanpa lengan dengan model crop top. Lalu, bagian bawahnya berupa rok panjang lurus yang membungkus kedua kakinya. Rok tersebut memiliki belahan tinggi di satu sisinya untuk memudahkan penyanyi cantik itu bergerak.

Marion Jola juga menambahkan keterangan unggahan yang berhubungan dengan lagu barunya tersebut. Dari tulisan itu juga diketahui bahwa setelan pakaiannya yang tersebut cukup sempit di bagian pinggang hingga menggaggu perutnya.

“Bukan Manusia’ tidak mengizinkan akun untuk menahan otot perut,” tulisnya dengan menambahkan emotikon tersenyum malu.

Meski begitu hal tersebut sama sekali tidak mengganggu penampilannya yang memikat. Banyak yang memuji suaranya serta cara dia membawakan lagu yang dianggap sukses membuatnya terngiang-ngiang di kepala karena sangat menghayati.

Penampilan Panggung Marion Jola Seperti “Bukan Manusia”

Nanyikan Lagu Baru, Penampilan Marion Jola dengan Busana Bling-bling Memukau Penonton
Marion Jola. [Foto: Instagram]

Melihat Marion Jola menjadikan judul lagunya sebagai bagian dari keterangan unggahan, hal itu membuat netizen juga iku-ikutan. Mereka memasukkan dua kata tersebut untuk memuji penyanyi idola mereka tersebut.

Jebolan Indonesian Idol itu banyak dikagumi bukan hanya karena suaranya, namun juga wajah cantik dengan kulitnya yang eksotis. Hal itu membuat dirinya sukses memesona banyak orang apalagi para penggemar.

Lalu, tentu saja pujian untuk suaranya itu tak kalah banyak. Bahkan sebagian besar komentar sepertinya sibuk menyanjung suara dan pembawaan penyanyi tersebut saat membawakan lagu barunya.

“Bener-bener penyanyi profesional, caranya membawakan lagu dengan suaranya yang passs!!! Hebat!” tulis akun @ferraaaa***.

“Sori gue ulang-ulang bagus poll,” tulis akun @zhits***.

“Gila suaranya bikin merinding,” tulis akun @cherry***.

“Bener-bener bukan manusia ini mah,” tulis akun @sinta***.

Begitu banyak yang terpukau dengan cara bernyanyi Marion Jola yang dianggap sangat luar biasa. Saking sukanya, netizen sampai mengakui bahwa diri mereka mendengarkan lagu tersebut sampai berulang-ulang.

Baca juga: Definisi Cantik Itu Tak Harus Putih, Potret Marion Jola Melamun Aja Bikin Orang Terpukau

Apalagi pada potongan video yang dibagikannya lewat unggahan tersebut. Meski hanya sebentar namun sukses memikat banyak penontonnya. Dia bahkan sampai dijuluki sebagai “Bukan Manusia”, yang diambil dari judul lagu barunya sendiri.

Baca Juga

Cekricek.id, Berita Artis dan Berita Seleb - Penyanyi cantik Marion Jola dikenal karena kulitnya yang begitu eksotis, mirip gadis mesir
Punya Kulit Eksotis, Intip 5 Potret Marion Jola, Mirip Gadis Mesir
Cekricek.id, Berita Artis dan Berita Seleb - Penampilan penyanyi cantik Marion Jola dipuji terlalu kece badai, bagai sosok artis RnB internasional.
Kece Badai, Intip Gaya Marion Jola Dijuluki Artis RnB Internasional
Cekricek.id, Berita Artis dan Berita Seleb - Rupanya berbagai foto cantik yang diunggah oleh Marion Jola tidak hanya bisa menambah semangat.
Selain Nambah Semangat, Foto Cantik Marion Jola Juga Godaan Terberat Puasa
Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Marion Jola berhasil menantang dirinya untuk tampil percaya diri di depan umum meski tak memakai make up. Wajah polosnya yang tak dirias memperlihatkan jerawat dan noda bekas bintik merah tersebut. Namun, bukannya insecure dia justru merasa sangat nyaman dengan penampilan itu.
Hampir Tak Masuk Indonesian Idol, Marion Jola Kini Terkenal Jadi Diva Indonesia yang Sukses
Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Marion Jola berhasil menantang dirinya untuk tampil percaya diri di depan umum meski tak memakai make up. Wajah polosnya yang tak dirias memperlihatkan jerawat dan noda bekas bintik merah tersebut. Namun, bukannya insecure dia justru merasa sangat nyaman dengan penampilan itu.
Tantang Diri Nggak Make Up Seharian, Marion Jola: Ternyata Nyaman Pamer Jerawat
Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Marion Jola beberapa waktu terakhir tak jarang memamerkan momen berdua dengan kekasihnya lewat foto hingga video di media sosial. Pria yang memiliki jarak usia jauh lebih tua dari dirinya itu sukses menyedot perhatian di setiap unggahannya.
Terpaut Usia 15 Tahun, Intip Sederet Potret Marion Jola dan Kekasihnya yang Lebih Tua