Cekricek.id - Netizen dibuat benar-benar syok ketika mendengar kabar viral berkaitan dengan permintaan dispensasi nikah yang diajukan ratusan pelajar. Hal tersebut karena dinyatakan hamil duluan sebelum adanya tali pernikahan. Sebagaimana yang diunggah oleh akun Instagram @seputar_selebriti mengutip pada Kamis (12/1/2023).
Diketahui jika kejadian viral tersebut terjadi di daerah Ponorogo, Jawa Timur. Berawal dari adanya pemberitaan viral salah satu stasiun televisi swasta berkaitan dengan ratusan pelajar di Ponorogo yang dinyatakan hamil diluar nikah.
Maka dari itu kebanyakan siswi tersebut meminta dispensasi untuk melangsungkan pernikahan. Apalagi usia dari berbagai siswi tersebut bahkan ada yang mulai dari kelas 2 SMP hingga SMA di daerah Ponorogo.
Jika diartikan dispensasi nikah merupakan suatu upaya yang diajukan oleh calon pengantin. Karena belum mencukupi usia pernikahan yang ditetapkan oleh pemerintah atau undang-undang. Tapi untuk hal tersebut ada sejumlah syarat yang wajib dipenuhi untuk mengajukan dispensasi pernikahan ini.
Dari data yang disebutkan untuk daerah Ponorogo di tahun 2021 saja terdapat lebih kurang 266 dispensasi permohonan nikah. Lalu untuk tahun 2022 berkisar 191 pemohon. Hal yang lebih mengejutkan terjadi di awal tahun 2023, pada minggu pertama saja sudah terdapat 7 permohonan untuk dispensasi pernikahan ini.
“Semuanya siswa kelas 2 SMP dan SMA karena dinyatakan sudah hamil bahkan ada yang telah melahirkan,” ucap akun tersebut.
Dari sumber yang didapatkan bahwasannya kejadian tersebut dilakukan oleh pasangan kekasih ini ketika berada di tempat wisata. Atau bahkan saat di rumah ketika orang tuanya sedang tidak ada. Hal tersebut tentu membuat masyarakat sangat khawatir.
Kasus ini pun berawal karena adanya salah seorang siswa yang memohon dispensasi pernikahan berkaitan dengan kondisi fisiknya sudah berbadan dua ke pihak terkait.
Netizen Syok Banyaknya Pengajuan Dispensasi Nikah

Netizen yang melihat banyaknya kasus ini tentu saja merasa kaget sekaligus syok. Karena tidak menyangka apakah sebelumnya para siswa tersebut seolah tidak berpikir bagaimana nasib dan jalan yang mungkin mereka hadapi kedepannya.
“Astagfirullah aku aja dah 3 tahun nikah belum hamil hamil.”
“Ya Allah pada nggak mikir kedepannya ya rusak bener dunia pendidikan,” ucap yang lainnya.
Hal tersebut juga membuat masyarakat jadi meragukan bagaimana didikan orang tua atau bahkan pengawasan masyarakat sekitar. Karena Indonesia termasuk dalam negara muslim terbesar tetapi hal ini hanya label atau nama saja.
Melainkan penjalanan syariat sendiri tampaknya mulai berkurang. Apalagi banyak masyarakat yang kini beranggapan bahwa pacaran termasuk hal yang lumrah. Kadang orang tua justru dengan terang-terangan menanyakan kekasih sang anak bila terlihat anaknya selalu sendiri.
Ditambah ada dari warganet yang menyatakan bahwa mereka tak habis piker. Karena kasus tersebut sampai ratusan apalagi awal tahun 2023 saja sudah memiliki kasus yang cukup banyak.