Pengertian Paritas (parity)
Pengertian Paritas (parity) adalah metode pendeteksian kesalahan komunikasi menggunakan bit paritas. Metode ini sudah lama tidak digunakan.
Sekarang, port komunikasi selalu diset No Parity. Pendeteksi dan pengoreksi kesalahan internal modem digunakan untuk mendapatkan komunikasi yang handal (reliable). Parity, sebuah sistem pendeteksi keadaan error yang menguji integritas data antara sistem komputer dan jaringannya.
Cek parity menggunakan 9 bit ekstra yang mencakup nilai 0-1 (tergantung dari kandungan data dari byte). Setiap kali sebuah byte ditransfer atau ditransmisi, terjadi tes parity bit.
Referensi: Istilah-istilah dalam Bidang Teknologi, Telekomunikasi dan Informasi.