Pria Ini Ketakutan Lihat Rambut Mayat Keluar dari Dalam Kuburan Berusia 100 Tahun

Seorang pria dibuat ketakutan setelah melihat rambut mayat manusia keluar dari celah kuburan.

Ilustrasi kuburan [Foto: Ist]

Cekricek.id - Seorang pria dibuat ketakutan setelah melihat rambut mayat manusia keluar dari celah kuburan. Rambut mayat tersebut muncul di dekat batu nisan kuburan yang telah berusia 100 tahun itu. Ini merupakan salah satu hal yang tak pernah ia duga sebelumnya.

Dilansir dari Daily Star, kejadian tidak terduga itu dialami seorang pria bernama Joel Morrison. Pria asal California di Amerika Serika melihat hal itu ketika berkunjung di sebuah pemakaman Katolik Saint Joseph di Sacramento.

Melihat sesuatu yang aneh dari kuburan tersebut, pria 37 tahun itu lantas merekam penemuannya itu. Video itu kemudian dia bagikan ke TikTok dan berhasil membuat banyak penonton ketakutan.

Dalam video tersebut, Joel tampak berdiri di samping sebuah kuburan yang diperkirakan telah berusia 100 tahun. Tanpa diduga dia menemukan hal yang aneh seperti rambut manusia muncul dari celah kuburan tersebut.

"Jadi kita di sini berjalan di sekitar kuburan dan saya melihat sesuatu yang sangat menjijikkan," kata Joel sambil menunjukan penemuannya itu.

Nisan kuburan tersebut tampak memiliki lempengan beton besar. Pada nisan tersebut terlihat retakan di salah satu sudutnya.

"Dan... ada, eh, rambut orang itu keluar dari celah di bawah batu nisan. Maksudku, itu rambut sialan," kat pria itu dengan suara bergetar.

Tidak ingin salah melihat, pria itu membesarkan dan memperjelas rambut manusia yang muncul dari celah kuburan itu. Rambut tersebut terlihat sedikit keriting, kusut dan hitam panjang.

Video itu tentu saja langsung berhasil menarik perhatian warganet. Tidak lama setelah diunggah video itu telah ditonton lebih dari ribuan kali. Beragam komentar pun diberikan netizen diunggahan itu.

"Semua ini pasti bisa terjadi, terutama setelah banjir besar dan hujan. Sayangnya, ini bisa membawa mayat," kata seorang netizen.

"Sepertinya mereka dikubur di dekat pohon. Seorang direktur pemakaman pernah menyarankan untuk tidak dimakamkan di dekat pohon karena hal seperti ini mungkin terjadi," tampal netizen lain.

Dalam video lainnya, Joel menjelaskan bahwa dirinya tidak yakin pada awalnya jenis rambut apa itu. Namun dari hasil rekaman yang telah diperbesarnya, Joel percaya itu rambut manusia yang keluar dari kuburan.

"Setelah berdamai dengan apa yang saya lihat, saya kemudian mulai merasa tidak enak pada anggota keluarga yang meninggal dan khawatir tentang pemeliharaan pemakaman, merasa seperti mungkin mereka tidak dihormati atau dinodai dalam beberapa cara," kata Joel.

“Setelah diperiksa lebih lanjut, saya melihat bahwa ada banyak kuburan lain yang dihancurkan oleh tupai dan hewan lain dan ditumbuhi pohon yang merusak makam dan kuburan,” tambahnya.

Dugaan Rambut Mayat Keluar

Beberapa penonton beranggapan rambut yang keluar dari kuburan itu bisa saja disebabkan oleh badai tropis. Mungkin hal itu karena akar pohon yang tumbuh di dekat kuburan itu terdorong sehingga rambut itu juga muncul ke permukaan.

Pria 37 tahun itu kemudian kembali ke pemakaman tersebut keesokan harinya. Dia kembali mencari rambut manusia yang keluar dari kuburan itu untuk memeriksanya lebih jelas.

"Sepertinya yang terjadi pada saya adalah ada pohon besar yang sangat dekat dengan kuburan dan akar dari pohon telah tumbuh ke dalam kuburan, mengganggu penghalang beton dan mortar bata, mungkin mendorong sisa-sisanya,” jelas Joel.

"Lalu begitu kuburan dibuka, tupai, hewan pengerat, dan hewan apa pun bebas masuk dan keluar. Sepertinya mereka mencoba bersarang di rambut manusia," tambahnya.

Baca Juga: Cinta Laura Pamer Poster Perannya di Film Horor, Bukannya Seran Malah Terlihat Cantik

Joel pun berencana untuk mengambil sampel rambut itu dan membawanya ke kantor koroner. Dia ingin mengidentifikasi apakah rambut itu benar milik manusia atau bukan.

Tag:

Baca Juga

Peramal India Kushal Kumar Prediksi Kiamat 29 Juni 2024, Ini Profilnya
Peramal India Kushal Kumar Prediksi Kiamat 29 Juni 2024, Ini Profilnya
Pria dengan Kuku Sepanjang 1 Meter, Bergantung pada Istri untuk Aktivitas Sehari-hari
Pria dengan Kuku Sepanjang 1 Meter, Bergantung pada Istri untuk Aktivitas Sehari-hari
Adegan Tak Senonoh di Siaran Langsung Pertandingan Bola Voli Taiwan Picu Kemarahan Netizen
Adegan Tak Senonoh di Siaran Langsung Pertandingan Bola Voli Taiwan Picu Kemarahan Netizen
3 Pria Tua Paksa Wanita Berbikini Foto Bareng di Pantai, Netizen Geram
3 Pria Tua Paksa Wanita Berbikini Foto Bareng di Pantai, Netizen Geram
Gus Samsudin Tersandung Kontroversi Pertukaran Pasangan, Sosok Istri Kedua Jadi Sorotan
Gus Samsudin Tersandung Kontroversi Pertukaran Pasangan, Sosok Istri Kedua Jadi Sorotan
Wanita Bule yang Viral karena Menikah dengan Petugas PPSU Gugat Cerai Suami karena Judi Online
Wanita Bule yang Viral karena Menikah dengan Petugas PPSU Gugat Cerai Suami karena Judi Online