Cekricek.id - Resep nasi bakar ayam suwir bisa dijadikan salah satu menu makan harian andalan para ibu. Selain menambah variasi dalam sajian di meja makan, masakan ini juga memiliki cita rasa yang sangat lezat.
Cara membuatnya juga tidak terlalu sulit, hanya perlu merebus dan menumis. Begitu juga dengan bahan dan bumbu masak yang mudah ditemukan di warung-warung penjual rempah.
Menu masakan ini memang sangat variatif, terlebih jika ingin mencoba cara baru memakan nasi. Jika biasanya beras di masak menjadi nasi kemudian ditambah lauk sebagai pelengkap hidangan, maka menu ini di luar dari kebiasaan.
Nasi akan dimasak sekaligus dengan beberapa bahan tambahan. Setelah matang, barulah dibungkus dengan daun pisang dan kemudian di panggang menggunakan teflon.
Resep Nasi Bakar Ayam Suwir
Resep nasi bakar ayam suwir akan menjadi sajian rumahan yang akan disukai setiap anggota keluarga. Langkah-langkah memasaknya memang lebih banyak dari memasak nasi pada umumnya, namun cita rasa yang dihasilkan dari ayam suwir dan bumbu rempah akan sukses menggugah selera.
Melansir Instagram @resep.harianbunda, Senin (19/12/2022), berikut adalah bahan yang diperlukan dan cara memasaknya:
Bahan-bahan
Daun pisang
Bahan Untuk nasi:
300 gram beras
1 bungkus santan kara
3 lembar daun salam
1 ruas lengkuas
1 batang serai
Garam secukupnya
Bahan untuk Suir ayam:
200 gram ayam
1 papan pete
1 buah tomat
2 batang sereh
1/2 ruas lengkuas
2 lembar daun salam
Garam secukupnya
Gula merah secukupnya
2 sdm santan
Air secukupnya
Bumbu halus untuk Suir ayam:
3 siung bawang merah
3 siung bawang putih
4 buah cabe
1 butir kemiri
Cara memasak:
1. Cuci beras sampai bersih. Masak dengan rice cooker, tambahkan santan, garam, daun salam, sereh, lengkuas dan air secukupnya, seperti kita memasak nasi. Tunggu sampai matang.
2. Sambil menunggu nasi nya matang, masak ayam suir. Cuci ayam sampai bersih terlebih dahulu, rebus kemudian disuwir-suwir.
3. Tumis bumbu ayam suwir sampe harum masukkan daun salam, sereh, lengkuas, tomat, gula dan garam. Aduk rata.
4. Tambahkan air dan santan, masukkan ayam dan pete. Tunggu sampai airnya agak menyusut. Angkat dan sisihkan.
5. Siapkan 5 lembar daun pisang yang sudah dipotong dan dibersihkan. Letakkan nasi yang telah matang di daun pisang, tambahkan suwiran ayam. Kemudian Bungkus nasi yang telah dicampur ayam.
6. Bakar diatas teflon yang telah diberi olesan margarin. Bolak balik nasi sampai warna daun pisang berubah.
7. Nasi bakar ayam suwir siap dihidangkan.
Baca juga: Resep Tahu Goreng Kripsi, Camilan Lokal Bercita Rasa Internasional
Itulah resep nasi bakar ayam suwir yang bisa dimasukkan ke dalam daftar menu makan bersama keluarga.