Resmi, Zico Akan Rilis Mini Album ke-4 'Grown Ass Kid'

Zico akan merilis mini album ke-4 yang berjudul ‘Grown Ass Kid’ pada 27 Juli mendatang. Hal ini telah dikonfirmasi KOZ Entertainment.

Zico [Foto: Allkpop]

Zico akan merilis mini album ke-4 yang berjudul ‘Grown Ass Kid’ pada 27 Juli mendatang. Hal ini telah dikonfirmasi KOZ Entertainment.

Cekricek.id - KOZ Entertainment telah mengonfirmasi jadwal perilisan mini album terbaru milik penyanyi rap asal Korea Selatan, Zico. Melansir Allkpop, mini album ke-4 yang berjudul "Grown Ass" Kid ini akan resmi dirilis pada tanggal 27 Juli mendatang.

"Zico akan melakukan comeback dengan merilis mini album ke-4 "Grown Ass Kid" pada 27 Juli," ungkap agensi yang menaungi Zico dilansir dari Allkpop, Rabu (13/7/2022).

Diketahui sebelumnya Zico juga telah merilis mini album ke-3 berjudul "Random Box" pada Juli 2020 lalu. Memiliki enam playlist lagu, album dengan nuansa tropis tersebut memiliki lagu andalan dengan judul “Summer Hate” yang merupakan kolaborasi dengan penyanyi Rain.

Selain itu, single hit Zico 2020 "Any Song" juga sempat menduduki puncak tangga lagu harian Melon 52 kali, naik ke puncak tangga lagu digital, unduhan, dan streaming tahunan Geon pada tahun yang sama.

Comeback Perdana Usai Jalani Wajib Militer

Image Attachment
Resmi, Zico Akan Merilis Mini Album ke-4 'Grown Ass Kid'

Rilis mini album ke-4 pemilik nama asli Woo Ji Ho ini akan menjadi comeback perdananya setelah dua tahun hiatus. Sebelumnya, sudah beredar kabar serupa dari YTN Star yang mengatakan bahwa Zico akan comeback. Namun, kabar tersebut masih belum mendapat konfirmasi pada saat itu.

Kabar comeback dari penyanyi yang juga anggota grup idol Block B ini tentunya sudah dinantikan oleh penggemarnya. Terlebih, setelah KOZ Entertaintment menyampaikan konfirmasinya, tentu menjadi penambah angin segar bagi penggemar Zico.

Selama hiatus, Zico dikabarkan melaksanakan wajib militernya tidak lama setelah merilis mini album ke-3 dengan judul "Random Box". Pengumuman wajib militernya ini sempat menarik perhatian penggemar dan masyarakat Korea Selatan. Pasalnya, Zico diketahui memiliki permasalahan pada jantungnya dan pernah melakukan operasi.

Selain itu, Zico ternyata juga memiliki riwayat asma yang diderita sejak masih kecil. Penyakit yang dideritanya ini disebut asma kongenital, kondisi yang membuat penderita kesulitan bernapas karena saluran udara menyusut akibat tubuh memproduksi lendir lebih banyak.

Dengan kondisi kesehatan tersebut harusnya menjadikan Zico masuk ke dalam kategori warga negara yang memiliki hal untuk dikecualikan melakukan wajib militer. Namun, Zico tetap memilih untuk menjalankan wajib militernya meski bukan sebagai tentara aktif.

Setelah mengetahuinya, tentu saja masyarakat Korea Selatan menjadi bertanya-tanya akan alasan dibalik Zico tidak memilih hak bebas atas tanggung jawab wajib militernya.

Baca juga: Ini 7 Lagu KPop yang Hits Digunakan di TikTok

Kendati demikian, penggemar tetap merasa sangat bangga karena idolanya ini lebih memilih melaksanakan wajib militer dan tidak menjadikan penyakit yang dideritanya tersebut sebagai alasan. Selain itu, selama menjalani wajib militer, Zico diketahui bergabung pada bagian pelayanan masyarakat.

Tags:

Baca Juga

Viral di Media Sosial, Grup Musik Kobam Rilis Single Debut 'Akibat Judol' di Bawah Naungan Jwara Creative
Viral di Media Sosial, Grup Musik Kobam Rilis Single Debut 'Akibat Judol' di Bawah Naungan Jwara Creative
Mawar de Jongh dan Jaz Berkolaborasi dalam Single "Bukan Dengan Dia"
Mawar de Jongh dan Jaz Berkolaborasi dalam Single "Bukan Dengan Dia"
Matheo In Rio Luncurkan Mini Album Solo "Other Side": Eksplorasi Cinta dalam Nada Rock
Matheo In Rio Luncurkan Mini Album Solo "Other Side": Eksplorasi Cinta dalam Nada Rock
James Alyn Memukau Penikmat Musik dengan Single Debut Solo "Now and Ever"
James Alyn Memukau Penikmat Musik dengan Single Debut Solo "Now and Ever"
Musisi Malang Abih RV Rilis Album Perdana "First Vault"
Musisi Malang Abih RV Rilis Album Perdana "First Vault"
THE RAIN Rilis "Lagu Kita Berdua", Single Terbaru Menuju Album ke-8
THE RAIN Rilis 'Lagu Kita Berdua', Single Terbaru Menuju Album ke-8