Sindir Soal Korban Jadi Tersangka, Lutfi Agizal Sebut Begal Jadi Pekerjaan Menjanjikan

Berita terkini: Lutfi Agizal menanggapi kasus yang tengah viral yakni kasus korban begal yang dijadikan sebagai tersangka.

Lutfi Agizal. [Foto: Instagram]

Berita terkini: Lutfi Agizal menanggapi kasus yang tengah viral yakni kasus korban begal yang dijadikan sebagai tersangka.

Cekricek.id Muhammad Lutfi Agizal merupakan seorang Youtuber yang pernah viral karena memprotes penggunaan kata ‘Anjay’ di channel YouTube miliknya.

Kini, ia kembali menjadi sorotan warganet karena menanggapi kasus yang tengah viral.

Kasus tersebut adalah kasus korban begal yang menjadi tersangka pembunuhan di Nusa Tenggara Barat (NTB) karena membela dirinya.

Kronologis kejadiannya bermula dari korban begal bernama Murtede alias Amaq Sinta (34) pergi ke Lombok Timur untuk mengantarkan nasi kepada ibunya.

Namun, di tengah perjalanan Amaq dipepet oleh pelaku begal berjumlah 4 orang. Amaq kala itu melakukan perlawanan dengan senjata tajam.

Meskipun seorang diri, keempat pelaku begal tersebut berhasil ditumbangkan oleh Amaq. Amaq menusuk dua dari empat pelaku begal hingga tewas.  

Amaq yang berusaha melakukan pembelaan diri dari tragedi pembegalan yang menimpanya tersebut, membuat dirinya ditetapkan sebagai tersangka.

Kasus Amaq tersebut viral di jagad maya. Banyak orang yang bertanya-tanya apa yang seharusnya dilakukan masyarakat saat dibegal di jalan? Apakah hanya berdiam diri saja atau melakukan pembelaan seperti Amaq namun ditetapkan sebagai tersangka.

Menanggapi hal tersebut, Lutfi Agizal memparodikannya sekaligus menyindir penegak hukum atas fenomena yang terjadi.

Melalui Instagram pribadinya @lutfiagizal, Lutfi menyebutkan bahwa pekerjaan yang menjanjikan dan melindungi di tahun 2022 ini bukanlah menjadi seorang artis, host, chef, dan affiliator, tetapi menjadi seorang begal.

 “2022 ada pekerjaan yang sangat menjanjikan, menjadi host bukan, menjadi artis bukan, menjadi affiliator bukan, menjadi chef bukan. Ini pekerjaan yang sangat menjanjikan dan melindungi,” kata Lutfi Agizal.

“(Sambil memperagakan cara begal dengan bantuan rekannya) eh eh sini duit duit Handphone HP sini sini kasih gua. Gua laporin lu, Gua Laporin lu, gua jadi saksi, lo jadi tersangka mau lo. Dapat duit dilindungi, dia siapa sih? Begal,” tutur Lutfi.

Tak hanya itu, Lutfi juga menambahkan keterangan dalam video unggahannya tersebut.  

“Tahun 2022 (Begal) adalah pekerjaan yang paling mejanjikan dan dilindungi oleh undang-undang, kok bisa? Liat video ini guys #satir #begal,” tulisnya.

Lampiran Gambar

Sontak, unggahan tersebut mendapat berbagai tanggapan dari netizen. Banyak dari mereka yang setuju dengan tanggapan yang diberikan oleh Lutfi untuk mengkritik penegak hukum di Indonesia. Netizen bahkan menyebutkan Lutfi sebagai orang yang paling berani dan keren.

“Anak-anak muda kritis seperti ini yang dibutuhkan negara. Mudah-mudahan sampai ke kepolisian kritiknya, supaya ada keadilan bagi korban begal,” komentar netizen.

Baca juga: Viral, Oknum Polisi Diduga Tendang Kemaluan Ibu-ibu yang Sedang Bagikan Takjil

“Mantap bang sarkasnya kan maen, dia duluan lo yang berani bikin beginian,” sahut netizen.

“Kali ini setuju,” imbuh yang lainnya.

Baca Juga

Cara Pedagang Indonesia Memaksimalkan Keuntungan dengan Broker Forex yang Tepat
Cara Pedagang Indonesia Memaksimalkan Keuntungan dengan Broker Forex yang Tepat
Intip Kelebihan Instax Printer: Gaya Minimalis, Bisa Cetak Foto Secara Praktis
Intip Kelebihan Instax Printer: Gaya Minimalis, Bisa Cetak Foto Secara Praktis
Dinamika Perdagangan XAU/USD dan EUR/USD: Panduan Lengkap
Dinamika Perdagangan XAU/USD dan EUR/USD: Panduan Lengkap
Peramal India Kushal Kumar Prediksi Kiamat 29 Juni 2024, Ini Profilnya
Peramal India Kushal Kumar Prediksi Kiamat 29 Juni 2024, Ini Profilnya
ID42NER Serahkan Bantuan Korban Galodo Ranah Minang dalam Jelajah Sumatera 2024
ID42NER Serahkan Bantuan Korban Galodo Ranah Minang dalam Jelajah Sumatera 2024
Pria dengan Kuku Sepanjang 1 Meter, Bergantung pada Istri untuk Aktivitas Sehari-hari
Pria dengan Kuku Sepanjang 1 Meter, Bergantung pada Istri untuk Aktivitas Sehari-hari