Cekricek.id, Manchester - Mantan striker timnas Inggris Wayne Rooney memberi kode ke mantan klubnya Manchester United. Pria yang kini menukangi klub EFL Championship Derby County itu ingin menjadi pelatih MU The Red Devils suatu saat nanti.
"Saya ingin melatih klub yang sangat saya cintai. Manchester United," kata Rooney, dikutip dari Sky Sport, Kamis (10/2).
Rooney membela MU sejak musim 2004-2005. Ia angkat kaki dari Old Trafford di penghujung musim 2016-2017. Selama mengabdi untuk MU, Rooney tampil 559 laga dengan torehan 253 gol. Untuk MU, pria 36 tahun itu mempersembahkan 5 trofi Liga Inggris, 1 Liga Champions, 1 Piala FA, 3 EFL Cup, 4 Community Shield, 1 Liga Europa dan 1 Piala Dunia Antarklub.
Setelah 13 tahun pengabdian untuk Iblis Merah, Rooney pindah ke Everton. Klub yang pertama kali mengorbitkan dirinya ke panggung Liga Inggris.
Rooney mengakhiri karirnya sebagai pesepakbola profesional di Divisi Championship Derby County tahun lalu. Setelah itu, pemain yang pernah singgah di klub MLS DC United itu menjadi manajer Derby hingga sekarang.
Rooney menyadari dirinya masih pendatang baru di dunia kepelatihan. Ia ingin belajar lebih banyak supaya punya karir cemerlang sebagai juru taktik sebuah tim.
"Saya katakan, saya akan berjuang. Aku akan mengerahkan segala kemampuan dan pengalaman yang saya punya," ujar Rooney.
Suami Coleen McLoughlin ini melihat MU sedang masa-masa sulit. MU baru beberapa bulan dilatih pelatih interim Ralf Rangnick. Dalam tiga tahun ke depan, menurut dia upaya MU untuk menjadi klub jawara lagi seperti masih ditangani Sir Alex Ferguson masih akan sulit.
Tapi ia meminta manajemen MU memberikan dukungan dan kepercayaan penuh kepada Rangnick agar dapat membangun sebuah tim yang kuat. Menurut dia, materi pemain MU saat ini sudah bagus. MU diisi pemain muda potensial dan dibimbing megabintang Cristiano Ronaldo.
MU sendiri kini berada di peringkat lima klasemen sementara Liga Inggris sampai pekan ke 23. MU baru saja tersingkir dari putaran ke empat Piala FA.
Baca juga: Leao Ingin Akhiri 19 Tahun Puasa Copa Italia AC Milan
Meski begitu, MU mesti belajar banyak dari sejumlah pemain bintang yang gagal melatih bekas timnya. Tidak jauh-jauh contoh yang paling dekat dengan Rooney adalah Ole Gunnar Solskjaer yang didepak MU pertengahan musim ini. Rooney juga dapat belajar dari mantan kompatriotnya di timnas Inggris Frank Lampard yang tidak lama menukangi bekas timnya Chelsea.