4 Drama Korea Tentang Pernikahan Kontrak

Berita film: seru banget, inilah rekomendasi drama Korea terkait dengan pernikahan kontrak.

Drama Korea tentang pernikahan kontrak. [Foto.Ist]

Seru banget, inilah rekomendasi drama Korea terkait dengan pernikahan kontrak.

Cekricek.id - Banyak orang masih menjadi pernikahan sebagai suatu ajang perlombaan. Sehingga terkadang pernikahan yang seharusnya terjadi saat kedua pihak merasa siap namun malah terjadi sebaliknya demi menghindari omongan buruk banyak orang.

Dan pastinya kita sudah tidak asing lagi dengan istilah nikah kontrak. Kebanyakan cerita yang beredar pernikahan kontrak selalu menyisakan kepedihan dan kesedihan tersendiri bagi orang yang menjalani ataupun orang yang berada di sekitarnya.

Siapa sangka konsep terkait nikah kontrak ini ternyata cukup diminati oleh sejumlah warga di Korea Selatan. Bahkan saking banyak peminatnya justru konsep nikah kontrak ini kemudian diangkat menjadi sejumlah drama.

Baca juga: Bikin Sedih, 4 Boyband dan Girlband K-Pop Ini Nyaris Bubar

Mengutip berbagai sumber, inilah rekomendasi drama Korea terkait dengan pernikahan kontrak.

Full House (2004)

Lampiran Gambar

Drama Full House merupakan salah satu drama yang begitu banyak digemari oleh sejumlah kalangan. Apalagi drama legendaris yang satu ini juga dibintangi oleh sejumlah artis kenamaan Korea Selatan. Sebut saja ada artis cantik Song Hye Kyo yang turut berperan dalam drama tersebut.

Drama yang satu ini berkisah terkait Song Hye Kyo yang memerankan karakter Han Ji En ditipu oleh salah seorang rekannya. Akibatnya, rumah mewah yang biasa ia tempati lantas dijual. Rupanya pembeli dari rumahnya tersebut merupakan sosok artis yang kerap kali memiliki skandal.

Hingga akhirnya keduanya memutuskan untuk melangsungkan pernikahan kontrak demi mendapatkan keuntungan masing-masing. Seiring berjalannya waktu rupanya timbul benih-benih cinta di antara keduanya tersebut.

Because This Is My First Life (2017)

Lampiran Gambar

Drama yang satu ini bercerita tentang seorang pria lajang berusia 30 tahun yang berkeinginan untuk tidak menikah. Pria lajang tersebut bernama Nam Se Hee yang diperankan oleh Lee Min Ki.

Pria tersebut juga memiliki banyak hutang walau telah memiliki sebuah rumah sendiri. Hingga ia akhirnya dipertemukan dengan seorang wanita yang berusia sebaya dengan dirinya bernama Yoon Ji Hoo. Karakter wanita yang diperankan oleh Jung So Min ini akhirnya terlibat pernikahan kontrak dengan pria lajang tersebut.

Marriage Contract (2016)

drama korea pernikahan kontrak

Drama yang dibintangi oleh Lee Seo Jin ini juga bercerita tentang pernikahan kontrak. Dalam ceritanya dikisahkan jika pemeran dari drama tersebut didiagnosis menderita kanker otak stadium lanjut.

Setengah rasa kesakitan yang ia derita ya harus berjuang karena harus mengurus serta membesarkan anaknya.

Prime Minister & I (2013)

drama korea pernikahan kontrak

Begitupun dengan drama Prime Minister and I yang terpaksa menikah secara kontrak demi karir di dunia politik. Hal ini pun tak luput karena sebuah insiden yang terjadi ketika reporter bernama Nam da Jung aku yang diperankan oleh Yoona SNSD mewawancarai seorang calon perdana menteri termuda. [*/Nlm]

Baca Juga

The Settlers: Kisah Kelam Kolonialisme Chile dalam Balutan Sinematik
The Settlers: Kisah Kelam Kolonialisme Chile dalam Balutan Sinematik
4 Juta Penonton Menyaksikan Film Horor "Exhuma" dalam 8 Hari, Memuncaki Box Office
4 Juta Penonton Menyaksikan Film Horor "Exhuma" dalam 8 Hari, Memuncaki Box Office
Park Shin Hye Tak Kuasa Tahan Tangis Melihat Luka Park Hyung Sik di Serial 'Doctor Slump'
Park Shin Hye Tak Kuasa Tahan Tangis Melihat Luka Park Hyung Sik di Serial 'Doctor Slump'
Monster Laut Jurassic Setinggi 9,1 Meter Kembali Hidup dalam Film Dokumenter Baru David Attenborough
Monster Laut Jurassic Setinggi 9,1 Meter Kembali Hidup dalam Film Dokumenter Baru David Attenborough
Park Shin Hye Menangis Terharu saat Memeluk Park Hyung Sik di Drama Komedi Romantis Doctor Slump
Park Shin Hye Menangis Terharu saat Memeluk Park Hyung Sik di Drama Komedi Romantis Doctor Slump
Kisah Persahabatan Akrab Empat Perempuan Asia dalam Film 'Joy Ride'
Kisah Persahabatan Akrab Empat Perempuan Asia dalam Film 'Joy Ride'