4 Kali Ejek Inter Saat Parade Juara, AC Milan Berpotensi Kena Sanksi

4 Kali Ejek Inter Saat Parade Juara, AC Milan Berpotensi Kena Sanksi

AC Milan merayakan kemenangan. [Instagram]

Berita Bola: AC Milan secara terang-terangan mengejek klub se kota mereka Inter Milan yang gagal meraih juara Liga musim ini

Cekricek.id - Perayaan gelar juara Scudetto ke 19 oleh AC Milan beberapa hari lalu menyisakan cerita negatif. Pemain I Rossoneri empat kali kedapatan memperlihatkan sikap anti Inter. Karena Inter Milan adalah klub yang menjadi pesaing utama AC Milan dalam merebut gelar Scudetto 2021-2022.

Pertama adalah saat bek Milan Theo Hernandez diwawancarai oleh media usai merayakan gelar di Stadion Mapei markas Sassuolo, Senin (23/5) dini hari WIB.

Theo mengatakan ia tidak terima mendengar anggapan Inter adalah klub terfavorit memenangkan Scudetto.

"Semua orang mengatakan Inter adalah favorit; mari kita lihat apa yang mereka katakan sekarang," kata Theo Hernandez, kepada Sky Sport Italia.

Saat parade gelar di Kota Milan, Theo yang menggunakan pengeras suara juga terekam video beberapa kali menyanyikan yel-yel anti Inter.

Kemudian giliran sang bintang Zlatan Ibrahimovic mengejek mantan rekannya Hakan Calhanoglu yang awal musim 2021-2022 ini pindah ke Inter.

Menurut Ibra, keputusan Hakan salah besar meninggalkan Milan demi mengejar gelar Scudetto. Nyatanya justru Milan yang juara mengalahkan Inter. Hakan pindah ke Inter tahun lalu begitu kontraknya habis bersama Milan.

Ketiga adalah spanduk yang dibentangkan beberapa pemain Milan yang tulisannya mengejek gelar Copa Italia yang dimenangkan I Nerazzurri musim ini.

"Letakkan saja Coppa Italia Anda," begitu isi tulisan spanduk tersebut.

Spanduk ini serupa dengan kejadian pada 2007 lalu. Di mana pemain Milan saat itu, Massimo Ambrosini mencibir gelar Scudetto Inter Milan usai AC Milan memenangkan Liga Champions 2006-2007.

Ada lagi spanduk yang dibentangkan pemain Milan bergambar pelatih Inter, Simone Inzaghi. Dalam tulisan spanduk itu berisi 'maaf' dengan bahasa lokal kampung halaman Simone Inzaghi.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Masih Ingin Main di AC Milan, Tapi Ada Syaratnya

Tindakan negatif pada pemain AC Milan itu akan diusut oleh komisi disiplin Serie A Italia. AC Milan harus bersiap-siap menantikan sanksi karena telah memperlihatkan sikap tidak sportif terhadap lawan. 

Baca Juga

32 Pemain Lolos untuk Mengikuti Seleksi Gelombang Kedua Timnas U-16 Indonesia
32 Pemain Lolos untuk Mengikuti Seleksi Gelombang Kedua Timnas U-16 Indonesia
Berita Riau Hari Ini: PSPS Riau Kembali ke Nama Asal: PSPS Pekanbaru
PSPS Riau Kembali ke Nama Asal: PSPS Pekanbaru
Persija Jakarta Vs Madura United: Strategi Baru Doll dengan 2 Striker
Persija Jakarta Vs Madura United: Strategi Baru Doll dengan 2 Striker
Barito Putera Sementara Pindah Homebase ke Bantul, Incar Kemenangan Laga Tandang
Barito Putera Sementara Pindah Homebase ke Bantul, Incar Kemenangan Laga Tandang
Tim Basket Riau Bidik Medali di PON Aceh-Sumut 2024
Tim Basket Riau Bidik Medali di PON Aceh-Sumut 2024
Berita Riau Hari Ini: PSPS Riau Tumbangkan Nusantara United 2-1, Bertahan di Liga 2 Musim Depan
PSPS Riau Tumbangkan Nusantara United 2-1, Bertahan di Liga 2 Musim Depan