Cekricek.id, Objek Wisata - Wilayah Sumatera juga kaya akan sejumlah objek wisata pilihan. Malah sejumlah wisata lokal tersebut memberikan tampilan gambaran layaknya berada di luar negeri. Sebagaimana mengutip dalam tayangan di channel YouTube Dimas Indra Kailiza, pada Rabu (22/2/2023).
Dalam kesempatan tersebut terlihat berbagai jenis objek wisata yang terdapat di pulau Sumatera. Sebagai salah satu pulau terbesar yang ada di Indonesia. Mulai dari daerah Sabang hingga Lampung ternyata memiliki suguhan pesona yang tidak ada tanding.
Punya Vibe Luar Negeri
Dengan berbagai daya tarik yang disediakan oleh masing-masing tempat tersebutlah membuat sejumlah objek wisata ini memang begitu digemari oleh sejumlah masyarakat. Terutama ketika melihat tampilannya yang begitu unik.
Maka dari itu intip sejumlah objek wisata Sumatera yang malah vibenya ala luar negeri
Merci Barn
Rekomendasi tempat wisata Sumatera pertama yang dianggap memiliki file layaknya luar negeri adalah Merci Barn. Karena jika melihat dari lokasi wisatanya sendiri justru mirip seperti halnya negeri kincir angin Belanda.
Kawasan wisata ini sendiri memang didesain dengan sejumlah bangunan yang terdapat pada negeri yang letaknya di Eropa tersebut. Juga dilengkapi dengan kincir angin dengan tinggi 22 m.
Kawasan objek wisata tersebut terletak di Medan. Maka dari itu kemunculan objek wisata ini memang begitu banyak menarik perhatian dari Sejumlah warga.
Citraland Gama City
Objek wisata berikutnya yang terletak di Sumatera namun memberikan nuansa layaknya di luar negeri adalah Komplek Gama City Medan. Lantaran jika dilihat sekilas begitu mirip dengan pemandangan di Singapura dengan adanya konsep lenmark Singapura, misalnya saja patung singa.
Tidak hanya itu untuk konsep tamannya sendiri memang memiliki tampilan desain yang begitu unik. Malah ketika berkunjung ke daerah ini membuat pengunjung bisa mencicipi bagaimana berada di tempat asalnya. Terutama dengan budget yang pas-pasan alias jauh lebih minim.
Lembah Harau
Berikutnya sebagai objek wisata yang terletak di dalam negeri tepatnya di pulau Sumatera tetapi memberikan vibe ala di luar negeri adalah saat berkunjung ke Lembah Harau. Ini salah satu objek wisata populer di daerah Sumatera Barat.
Serta dianggap begitu mirip dengan salah satu objek wisata yang terletak di Selandia Baru, yaitu Wildwire Wanaka.
Bukit Paropo
Rekomendasi terakhir adalah bukit paropo yang terletak di Danau Toba. Karena memberikan pengalaman atau vibe serasa di Milford Sound yang letaknya berada di New Zealand.
Baca juga: Rekomendasi Tempat Wisata di Hokkaido Jepang, Yang Satu Ini Wajib Kamu Kunjungi
Apalagi dengan pemandangan danau, puncak menjulang pepohonan dalam satu frame.