Cekricek.id - Tubuh langsing Lucinta Luna memang sering kali membuat orang lain iri. Selain ramping, perut dan pinggangnya yang tidak kelebihan lemak membuatnya tampil semakin memesona layaknya seorang perempuan sungguhan.
Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya di Instagram yang dikutip Senin (12/12/2022). Dia membagikan sejumlah foto yang memperlihatkan penampilannya dengan baju atasan model beha dan celana panjang cutbray.
Transgender cantik itu tampil dengan gaya yang sangat ceria dengan setelan busana serba merah muda. Tidak lupa rambut panjangnya yang sehat diikat kuncir dua dengan sejumlah kunciran kecil-kecil memenuhi sepanjang rambutnya.
Sekilas penampilannya yang terkesan ceria itu seperti sedang cosplay tokoh kartun anak-anak. Tentu saja dandanan kali ini berbeda dengan biasanya.
Jika Lucinta Luna sering tampil dengan aura dewasa, kali ini adalah kebalikannya. Namun, satu hal yang tetap sama dari penampilannya adalah kesan seksi dari pakaian yang dikenakan.
Dari unggahan tersebut, transgender kontroversial itu seperti sedang menghadiri sebuah konser musik di salah satu gedung besar di Jakarta. Terlihat dari salah satu fotonya yang berada di barisan atas dengan membelakangi para penonton yang memenuhi aula.
Sebuah panggung besar yang megah juga terpampang sebagai latar fotonya. Ada juga foto-foto lain saat dia sedang memegang light stick, benda berpijar yang sering dibawa jika hendak menonton konser musik.
Transgender bernama asli Muhamad Fatah itu begitu menikmati keberadannya di acara tersebut. Tidak hanya sendiri, dia juga memamerkan foto dengan sejumlah teman yang sama-sama sedang berada di lokasi yang sama.
Tubuh Langsing Lucinta Luna Disebut Karena Pola Makan
Lucinta Luna memang tidak menyebut secara langsung rahasia tubuh ramping tanpa lemak yang dimilikinya. Hanya saja, netizen yang berkomentar menganggap bahwa hal itu tak lain karena pola makannya yang sehat.
Bahkan ada yang menceletuk bahwa transgender seksi itu sepertinya jarang makan gorengan. Makanan tersebut bisa dikatakan jajanan yang umum dikonsumsi bahkan ada banyak yang menjualnya di berbagai daerah.
Diketahui sendiri bahwa minyak pada gorengan mengandung kolesterol dan dapat meningkatkan produksi lemak dalam tubuh. Hal itulah yang menjadi latar belakang asumsi netizen tersebut.
Meski celetukan itu hanyalah sebuah candaan, namun tetap saja pujian yang diberikan pada transgender cantik itu adalah nyata. Dia mendapat banyak pengakuan atas bentuk tubuhnya yang ramping dan ideal.
"Masyaallah cantik banget ratu, body goals banget," tulis akun @sandrina***.
"Bentuk ideal perempuan, dan paling ideal menurutku," tulis akun @mamie***.
"Jarang makan gorengan ini mah," tulis akun @sarah***.
Baca juga: Baju Terbuka Memperlihatkan Perut Rata, Lucinta Luna Dipuji Bodi Spek Gadis Korea
Di samping pujian atas bentuk badannya yang ramping dan ideal, netizen juga tak luput memuji kecantikannya dengan wajah perempuan yang dimilikinya.
Seakan transgender cantik itu memiliki barisan penggemar yang siap untuk melontarkan pujian di setiap unggahan foto yang dibagikan.