Pria Pemabuk Memaksa Masuk Masjid dan Ikut Salat, Ini yang Terjadi Saat Sujud Kedua

Cekricek.id, Berita Viral – Umur merupakan salah satu hal yang tak dapat diprediksi oleh manusia. Sama halnya yang terjadi pada pria pemabuk asal Maroko yang meninggal dunia saat menunaikan salat di sebuah masjid. Dalam keadaan mabuk, dia menghembuskan nafas terakhinya tepat pada sujud kedua.

Pria pemabuk meninggal dalam keadaan sujud saat salat. [Ilustrasi Canva]

Cekricek.id, Berita Viral – Umur merupakan salah satu hal yang tak dapat diprediksi oleh manusia. Sama halnya yang terjadi pada pria pemabuk asal Maroko yang meninggal dunia saat menunaikan salat di sebuah masjid. Dalam keadaan mabuk, dia menghembuskan nafas terakhinya tepat pada sujud kedua.

Hal itu lantas menuai banyak sorotan netizen pada video yang diunggah oleh kanal YouTubue Siti Muasyaroh, dikutip Senin (24/3/2023) itu. Dalam tayangan berdurasi lima menit sembilan detik tersebut, seorang pria dalam keadaan mabuk tiba-tiba datang membuat keributan di pintu masuk masjid.

Ada beberapa orang yang berusaha menghalangi pria pemabuk ini, mengingat kondisinya yang tidak dalam keadaan sadar. Tak lama kemudian, dia diizinkan masuk dan dituntun untuk berwudhu oleh seorang pria bergamis putih.

Pria yang datang dengan setelan baju kaos hijau berkerah itu pun lalu melaksanakan salat berjamaah, menjadi makmum dari pria yang menuntunnya masuk ke masjid tadi. Namun, sesuatu tak terduga terjadi saat gerakan sujud kedua rakaat pertama.

Saat imam sudah berdiri melanjutkan rakaat kedua, pria tadi masih tetap dalam posisi sujudnya. Begitu juga sampai kepada rakaat terakhir, hingga imam bergamis putih tadi mengucapkan salam sebagai berakhirnya salat.

Imam yang kemudian memeriksa keadaan pria pembuk itu tampak terkejud, sama hal nya beberapa orang lain yang juga berada di dalam masjid. Mereka kaget karena pria kaos hijau itu ternyata sudah wafat dalam keadaan sujud.

Kisah Pria Pemabuk Jadi Inspirasi Banyak Orang

Cekricek.id, Berita Viral - Pria Pemabuk Memaksa Masuk Masjid dan Ikut Salat, Ini yang Terjadi Saat Sujud Kedua
Pria pemabuk meninggal saat sujud kedua salat. [YouTube]

Lewat kolom komentar pada unggahan kanal YouTube tersebut, banyak netizen yang meramaikannya dengan kata-kata positif. Mereka takjub akan kuasa Allah SWT yang telah menunjukkan sebuah kisah yang mengagumkan.

Bukan ulama atau orang yang ahli agama, namun seorang pria pemabuk di akhir hayatnya bisa melakukan salat berjamaah dan meninggal dalam keadaan sujud. Netizen pun ramai mendoakan agar pria tersebut wafat dalam keadaan husnul khatimah.

“Subhanallah.. begitu besarnya kasih sayang Allah..,” tulis akun @suhardi***.

“Ketika sujud adalah paling dekat Allah SWT, banyakkan berdoa ketika sujud. Mati keadaan sujud luar buasa sekali,” tulis akun @doja***.

“Yaa Allah.. merinding dan menetes air mata ini semoga kita dipanggil Allah dalam keadaan suci seperti itu, aamiin YRA,” tulis akun @missjab***.

Baca juga: Momen Kocak Lebaran, 2 Pria Ini Malah Ketiduran Saat Salat Ied, Sampai Ditinggal Jamaah

Ada begitu banyak komentar yang ditujukan untuk memuji kebesaran Allah SWT. Netizen juga ramai berdoa supaya mereka di akhir hayat kelak juga dalam keadaan yang baik sama halnya seperti yang terjadi pada pria pemabuk tersebut.

Baca Juga

Profil Livia Voigt, Miliarder Termuda di Dunia Berusia 19 Tahun dengan Kekayaan Rp17 Triliun
Livia Voigt, Miliarder Termuda di Dunia Berusia 19 Tahun dengan Kekayaan Rp17 Triliun
Adegan Tak Senonoh di Siaran Langsung Pertandingan Bola Voli Taiwan Picu Kemarahan Netizen
Adegan Tak Senonoh di Siaran Langsung Pertandingan Bola Voli Taiwan Picu Kemarahan Netizen
Gigitan Tikus Toilet Berujung Infeksi Parah, Pria Kanada Ini Hampir Meregang Nyawa
Gigitan Tikus Toilet Berujung Infeksi Parah, Pria Kanada Ini Hampir Meregang Nyawa
Benda Misterius Jatuh dari Langit, Hantam Rumah Warga Florida
Benda Misterius Jatuh dari Langit, Hantam Rumah Warga Florida
Remaja Vietnam Tewas Akibat Flu Burung H5N1, Waspada Penularan
Remaja Vietnam Tewas Akibat Flu Burung H5N1, Waspada Penularan
Pemburu Harta Karun Inggris Temukan Bongkahan Emas Terbesar
Pemburu Harta Karun Inggris Temukan Bongkahan Emas Terbesar