Apa Itu Marxisme?
Marxisme adalah ideologi kesetaraan dan metode perjuangan kelas yang berbasis materialisme dan dinamika sejarah. Paham ini merupakan buah pemikiran filsuf Jerman, Karl Marx (1818-1883).
Marxisme terdiri dari tiga sumber, yaitu Filsafat, Ekonomi Politik, dan Sosialisme. Filsafat Marxisme adalah materialisme dialektika dan materialisme historis.
Materialisme dialektika adalah ide tentang hubungan yang saling mempengaruhi satu sama lain, contohnya kasualitas tanaman padi yang tumbuh dari bibit padi. Materialisme historis adalah materialisme dialektis yang diterapkan pada manusia.
Dialektika dalam kehidupan manusia tercermin dalam perubahan kelas yang senantiasa terjadi akibat perubahan produksi kerja dalam kegiatan ekonominya.
Secara historis ini dimulai dari zaman perbudakan, zaman penguasaan tanah yang feodal, hingga zaman modern saat dititikberatkannya pengusaan kapital (modal) ekonomi.
Materialisme Historis juga lazim disebut Sosiologi Marxisme. Marxisme menitikberatkan pada komponen materialisme (kebendaan) sebagai alat dialektika atau mencapai perubahan.
Sosialisme ilmiah dalam marxisme dinilai sebagai cara atau metode untuk mewujudkan kesetaraan sosial dan ekonomi dalam masyarakat.
Referensi: Kamus Sejarah Indonesia.