Azka Corbuzier Bikin KO Vicky Prasetyo, Kalina: Mama Bangga Banget

Berita artis: Kalina berasa bangga saat Azka Cobuzier putranya menang melawan adu tinju dengan mentan suaminya, Vicky Prsetyo.

Kalina dan Azka. [Foto: Ist]

Berita artis: Kalina berasa bangga saat Azka Cobuzier putranya menang melawan adu tinju dengan mentan suaminya, Vicky Prsetyo.

Cekricek.id - Pertandingan adu tinju di atas ring antara Vicky Prasetyo dengan Azka Corbuzier baru saja selesai diselenggarakan, Kamis (31/3/2022) malam. Pertandingan tersebut dimenangkan oleh Azka Corbuzier hanya dalam dua ronde pertandingan. Vicky Prestyo sudah tak mampu bangikit lagi dan menyatakan menyerah.

Saat akan dilaksanakan ronde ketiga dalam pertandingan itu karena dirinya mengalami cedera, lututnya seperti tak berdaya lagi untuk bangkit.

"Dan setelah pertarungan selama dua ronde, wasit menghentikan pertandingan dengan kemenangan melalui CEO atau diberhentikan dokter karena cedera kemenangan tentu saja untuk sudut merah, Azka Corbuzier," kata sang komentator, dilansir dari kanal youtube Deddy Corbuzier, Jumat (1/4/2022).

Kemenangan pun akhirnya diraih oleh Azka Corbuzier atas Vicky Prasetyo. Sementara Vicky sendiri tampak memberikan selamat pada Azka. Ia memeluk dan menepuk punggung Azka dan memberikan ucapan selamat pada anak kandung mantan istrinya itu.

Dengan raut wajah yang kesakitan, Vicky tampak memperlihatkan keunggulan Azka di depannya. Bersama dengan Azka, Vicky pun mengangkat medali di pinggang yang didapatkan oleh Azka. Keduanya pun mendapatkan medali kalung atas pertandingan tersebut.

Deddy Corbuzier sendiri sebagai ayahanda dari Azka mengungkapkan kebanggan pada putra semata wayangnya itu. Begitu juga dengan Kalina Octaranny sebagai ibu kandung Azka Corbuzier yang ikut bangga dengan pencapaian putranya tersebut.

Meski tidak menyaksikan perlombaan anak kandungnya secara langsung, Kalina tampaknya tak lupa menyaksikan secara live pertandingan anaknya itu di kanal youtube mantan suaminya, Deddy Corbuzier. Di akun instagram pribadinya, Kalina menungungkapkan rasa bangga pada Azka Corbuzier.

Kalina Bangga Pada Azka

Lampiran Gambar

"The real champ bukan hanya dia yang bisa memenangkan suatu pertandingan.. Tapi dia yang bisa memeluk lawannya setelah memenangkan pertandingan, dan lawan yang baik adalah dia yang bisa menerima kekalahan dengan lapang dada" tulis Kalina di unggahnnya itu.

Kalina lantas menyampaikan rasa bangga pada Azka yang sudah bermain sportif dan memenangkan permainan hanya dalam dua ronde saja. Ia pun tak lupa mengucapkan selamat pada Azka Corbuzier.

"Mama bangga banget punya anak yang mempunyai hati luar biasa baiknya seperti Kamu.. I love you so much Cha.. Congrats Cinta mama, you Did it!!," tutupnya di unggahannya itu.

Baca Juga: Jika Kalina Datang ke Pertandingan Vicky dan Azka, Ini Kata Deddy Corbuzier

Sementara, Kalina sendiri merupakan salah satu orang yang erat kaitannya dengan dua pria yang tengah bertanding itu. Yang satu merupakan anak kandungnya dan yang satunya lagi merupakan mantan suami Kalina Octaranny.

Baca Juga

Azka Corbuzier dan Nada dipuji dan dinilai netizen mirip seperti sosok Deddy Corbuzier saat muda dan Sabrina ketika remaja.
Azka Corbuzier dan Nada Dinilai Jadi Cerminan Masa Muda Kedua Orangtuanya
Kalina Octaranny belum lama ini hebohkan warganet di media sosial usai mengunggah momen kemesraan bareng pacar brondongnya.
Kalina Ocktaranny Pamer Momen Mesra Bareng Pacar Brondong, Netizen Malah Prihatin
Berita artis: Cerita kasus LGBT yang diundang Deddy Corbuzier, Gus Miftah beri bocoran jika Azka Corbuzier akan masuk islam.
Azka Corbuzier Akan Masuk Islam, Begini Bocoran dari Gus Miftah
Berita artis: Jefri Nichol belum lama ini mendapat penawaran dari Denny Sumargo untuk lakukan adu tinju di atas ring dengan Azka Corbuzier.
Azka Corbuzier Tantang Jefri Nichol Duel Tinju, Berani?
Berita artis: Ricky Miraza menantang Vicky Prasetyo untuk adu tinju di atas ring, ia pun mengaku bahwa ini bukanlah pansos untuk mencari ketenaran.
Pacar Baru Kalina Tantang Vicky Prasetyo Duel di Atas Ring, Ricky Miraza: Jangan Jadi Pengecut
Berita artis: Gladiator Vicky Prasetyo menantang Farhat Abbas untuk lakukan adu tinju di atas ring yang pasalnya akan dilakukan secara live.
Netizen Beri Dukungan Vicky Prasetyo Duel Tinju Lawan Farhat Abbas di Atas Ring