Bakat Aktingnya Udah Kelihatan dari Kecil, Pevita Pearce: Mimpi yang Jadi Kenyataan

Cekricek.id - Menjadi aktris terkenal seperti Pevita Pearce memang butuh usaha yang besar. Selain karena wajah cantiknya yang mendukung, bakat akting yang sudah lama diasah tentu menjadi poin utama untuk bergabung dalam dunia seni peran.

Pevita Pearce. [Instagram]

Cekricek.id - Menjadi aktris terkenal seperti Pevita Pearce memang butuh usaha yang besar. Selain karena wajah cantiknya yang mendukung, bakat akting yang sudah lama diasah tentu menjadi poin utama untuk bergabung dalam dunia seni peran.

Namun, bagi Pevita, berada pada posisinya sekarang tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Menjadi artis juga bukan merupakan impian yang langsung ditemukannya begitu saja.

Dalam salah satu unggahan terbarunya, aktris blasteran ini dahulu memang sudah sangat antusias untuk menonton pertunjukan teater dan sirkus. Dia bahkan memulai kariernya dari nol sebagai aktris cilik.

Meski belum tampil di layar kaca, perempuan bernama asli Pevita Cleo Eileen Pearce ini sudah pernah tampil dipanggung kecil saat masih duduk di bangku sekolah dasar. Dia mengaku sangat antusias dengan hal itu.

"Di foto ini aku umur 12 tahun (2004 dan aku udah jatuh cinta dengan performing arts dari nonton theater, circus, dan juga perform di stage (walaupun masih stage kecil di sekolah ku dulu di al-azhar yang ditonton sama temen-temen dan orang tua murid)," tulisnya pada keterangan unggahan, Rabu (23/11/2022).

Dia membagikan sebuah foto masa kecilnya saat berusia 12 tahun. Dalam potretnya, Pevita tampak begitu ceria berpose dengan memainkan kedua jari jempol dan telunjuk membentuk sudut 90 derajat.

Pevita Pearce Tak Menyangka Impiannya Menjadi Kenyataan

Lampiran Gambar
Tangkapan layar unggahan Instagram Pevita Pearce

Dalam unggahan yang sama, Pevita Pearce juga mengaku awal mula kecintaannya pada dunia perfilman muncul tak lain karena sebuah film layar lebar yang pernah ditontonnya.

Film berjudul "30 Hari Mencari Cinta" itu menjadi film pertama yang membuatnya jatuh hati dan bertekad untuk menjadi aktris juga. Diketahui bahwa film fenomenal itu merupakan karya dari sutradara ternama, Upi.

Saat ini, Upi jugalah yang menjadi sutradara dalam film "Sri Asih" yang dibintangi oleh Pevita Pearce. Tentu saja aktris cantik itu merasa sangat senang karena sutradara idolanya yang membuatnya ingin terjun ke dunia seni peran adalah sutradara yang menggarap film yang dibintanginya kini.

"Fast forward.. 18 tahun kemudian. Mana pernah nyangka aku akhirnya.. ada di film superhero dengan judul 'Sri Asih'. Didirect oleh sutradara yang bikin aku jatuh cinta dengan film Indonesia," tulisnya.

Meski sudah menjadi aktris terkenal, justru dengan hadirnya film baru garapan sutradara Upi itu justru membuat Pevita Pearce berkaca ke masa lalu.

Dia benar-benar tak menyangka bahwa impian masa kecilnya sudah bisa dia wujudkan. Apalagi aktris cantik itu juga sudah memiliki nama besar di kalangan aktris film di Indonesia.

Baca juga: Disandingkan Berdua, Cinta Laura dan Pevita Pearce Disebut Srikandi Hebat

"Sekarang kalau aku lewat bioskop dan liat poster Sri Asih dengan nama aku dan juga nama mba Upi. Aku mau cubit pipi. Ini kok kayak mimpi ya? Hehe ngetik ini aja aku sampai terharu sendiri. Mau tepuk bahu sendiri rasanya. Jadi ini ya rasanya mimpi jadi kenyataan," tulis Pevita melanjutkan keterangan unggahannya.

Di akhir tulisannya, Pevita memberikan pesan morak yang dia dapatkan dalam meraih cita-citanya itu. "If you can dream it, you can do it," begitulah kata mutiara yang dia sampaikan.

Baca Juga

Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Pevita Pearce curhat kepada penggemar bahwa dia sedang membutuhkan mood booster untuk membangkitkan kembali semangatnya. Mengetahui hal itu, netizen langsung menyerbu unggahan yang dibagikan oleh sang aktris dan melakukan sesuatu untuk menghiburnya.
Pevita Pearce Butuh Mood Booster, Ini yang Dilakukan untuknya
Cekricek.id, Berita Artis dan Berita Seleb - Wajah Pevita Pearce dari dulu dan sekarang terlihat semakin manis. Padahal ia telah berkarir18 tahun
Berkarir 18 Tahun di Industri Hiburan, Wajah Pevita Pearce Dari Dulu dan Sekarang Tambah Manis
Berikut ini beberapa potret cantik Pevita Pearce dengan rambut pendek sebahu, terlihat makin cantik dan mempesona, Selasa (07/03/2023).
Intip Potret Pevita Pearce dengan Rambut Pendek, Makin Cantik Aja
Cekricek.id, Berita Artis dan Berita Seleb - Sama-sama Cantik, Netizen Susah Milih Antara Pevita Pearce, Chelsea Islan atau Adhisty Zara
Sama-sama Cantik, Netizen Susah Milih Antara Pevita Pearce, Chelsea Islan atau Adhisty Zara
Cekricek.id – Pevita Pearce sudah mengakhiri masa liburannya yang cukup panjang. Dia hadir mengejutkan penggemarnya dengan karya akting terbarunya lewat sebuah web series. Bukan hanya itu, dandanan terbaru yang dia pemerkan ke media sosial juga sukses membuat ketar-ketir.
Penampilan Baru Pevita Pearce Sukses Bikin Netizen Ketar-ketir
Pevita Pearce belum lama ini mengunggah beberapa foto baru lewat akun Instagram pribadinya @pevperce pada Kamis (16/02/2023).
Pesonanya Makin Memukau, Pevita Pearce Cantiknya Semua Pada Melek