Begini Cara Memutihkan Ketiak dengan Alami

Berita terbaru hari ini: Cara Memutihkan Ketiak dengan Alami

Ilustrasi: Cara memutihkan ketiak. [Canva]

Berita terbaru hari ini: Begini cara memutihkan ketiak dengan alami. Kamu bisa melakukan ini sendiri.

Cekricek.id – Memiliki kulit ketiak yang gelap memang membuat orang risih apalagi jika menggunakan baju berlengan pendek. Faktor yang membuat ketiak menjadi hitam ialah karena  bekas bulu ketiak sehabis dicukur ataupun karena kurangnya perawatan.

Berikut beberapa bahan herbal alami yang bisa memutihkan kulit ketiak yang hitam.

Minyak Zaitun

Sejak zaman kuno, minyak zaitun memang sudah dikenal bagus untuk perawatan kecantikan dan kesehatan.  Caranya oleskan minyak zaitun pada ketiak. Diamkan sebentar. Setelah itu bilas dengan air. Lakukan setidaknya pagi dan sore.

Lidah Buaya

Lidah buaya juga populer digunakan untuk kecantikan. Lidah buaya baik untuk wajah dan rambut. Lidah buaya juga bagus untuk memutihkan ketiak yang hitam. Caranya, oleskan gel lidah buaya. Diamkan. Lalu bilas dengan air bersih.

Bara juga: Pamer Bulu Ketiak Saat Pemotretan, Dinar Candy Justru Dipuji Netizen

Jeruk Lemon

Lemon memiliki vitamin C yang tinggi sehingga bagus untuk memutihkan kulit ketiak.  Cara mengaplikasinya peras lemon. Kemudian oleskan perasan lemon pada ketiak. Biarkan selama lima menit lalu bilas.

Rimpang Kunyit

Kunyit juga sering digunakan orang untuk mengatasi permasalahan kulit seperti panu dan kudis. Sehingga juga sangat bagus untuk mencerahkan kulit ketiak.

Cara mengaplikasinya parut kunyit yang sudah bersih. Lalu tambahkan madu dan air perasan lemon. Oleskan pada ketiak dengan kapas. Biarkan terakhir bilas.

Buah Kentang

Buah kentang selama ini populer sebagai makanan sehat untuk menurunkan berat badan. Namun kandungan gizinya ternyata juga berguna untuk memutihkan ketiak. Untuk menggunakannya Anda perlu mengupas kulitnya lalu tumbuk hingga halus.

Setelah itu tambahkan air atau gunakan cairan ketimun agar mudah dibentuk pasta. Setelah itu oleskan pada ketiak dan diamkan sebentar sebelum Anda bilas. Agar efisien, Anda manfaatkan pasta ini untuk masker wajah.

Itulah beberapa bahan alami yang berkhasiat membuat ketiak hitam jadi putih. Anda juga bisa mencampurkan beberapa bahan tersebut jika perlu. Lakukan perawatan ini secara rutin pada pagi dan malam agar hasilnya cepat terlihat.

Baca juga: Model Ini Dapat Rp 20 Juta Berkat Jual Foto Bulu Ketiak

Susu Sapi

Ambil sedikit susu sapi mentah dan celupkan kapas lalu oleskan pada ketiak. Lakukan dua hingga tiga kali sehari agar hasilnya efektif.

---

Baca berita terbaru hari ini hanya di Cekricek.id

Baca Juga

Pengedar narkoba ditangkap oleh Tim Phantom Sat Narkoba Polres Payakumbuh di kediamannya di Kecamatan Situjuh
Pengedar Narkoba Ditangkap Setelah Buron Tiga Bulan di Situjuh
Komunitas Seabolga melakukan aksi bersih-bersih pantai di Kota Wisata Sibolga untuk menjaga kelestarian lingkungan pesisir
Komunitas Seabolga Bangkitkan Kesadaran Lingkungan demi Masa Depan Kota Wisata Sibolga
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia memberikan keterangan pers terkait penangguhan gelar doktor dari Universitas Indonesia
UI Tangguhkan Gelar Doktor Bahlil, Menko Investasi Angkat Bicara
Promo 11.11 Blibli: Dapatkan Samsung A35 5G, Smartphone Premium dengan Diskon Besar
Promo 11.11 Blibli: Dapatkan Samsung A35 5G, Smartphone Premium dengan Diskon Besar
Cara Pedagang Indonesia Memaksimalkan Keuntungan dengan Broker Forex yang Tepat
Cara Pedagang Indonesia Memaksimalkan Keuntungan dengan Broker Forex yang Tepat
Intip Kelebihan Instax Printer: Gaya Minimalis, Bisa Cetak Foto Secara Praktis
Intip Kelebihan Instax Printer: Gaya Minimalis, Bisa Cetak Foto Secara Praktis