Cekricek.id, Portal Islam - Setiap orang tua wajib memahami bahwasanya ada cara memberi nama anak yang baik. Hal tersebut tentu sangat dianjurkan oleh nabi sebagaimana perintah Allah. Seperti yang disampaikan oleh Ustaz Khalid Basalamah dalam tayangan channel YouTube sap channel mengutip pada Minggu (5/2/2023).
Ia menjelaskan bahwasanya ada relevansi atau hubungan satu sama lain berkaitan dengan memberikan nama yang baik bagi seorang anak. Hal ini karena akan diikuti dengan sifat serta karakter.
Allah memerintahkan agar orang tua memberikan nama-nama yang baik bagi anak alias putra-putri mereka. Karena hal tersebut memiliki hubungan dengan sifat atau karakter anak tersebut di kemudian hari. Apalagi sesuai dengan niat yang diberikan oleh orang tua.
Dalam menyusun nama-nama yang baik bagi orang tua ada persyaratan penting yang digariskan oleh ulama. Contohnya bila untuk anak laki-laki ada baiknya untuk memberikan nama-nama seperti para nabi.
Tetapi jika perempuan ada baiknya untuk menggunakan nama-nama yang bersumber dari kalangan ibu para nabi contohnya Maryam.
“Setelah itu pindah pada nama sahabat orang-orang yang saleh dan yang paling baik nama adalah Abdullah dan Abdurrahman,” ucapnya.
Memberi Anak Nama yang Baik
Begitu juga halnya untuk nama seorang perempuan karena apabila orang tua memberikan nama bagi anaknya. Dengan tujuan agar orang tersebut memiliki sifat-sifat baik seperti orang yang ia kagumi. Maka insyallah, Allah pun akan memberikan hal tersebut terwujud di kemudian hari.
Selain itu juga disunnahkan agar dalam pemberian nama tidak hanya dalam satu saja. Hal ini juga melihat dari banyaknya nama yang dimiliki oleh Allah. Kemudian ia juga menjelaskan bahwasanya nama yang telah diberikan oleh orang tua.
Tetapi pada kehidupan sehari-hari pangkas atau dipersingkat untuk panggilan. Hal tersebut juga dapat berpengaruh buruk contohnya nama yang mengandung nilai atau doa yang baik ini. Justru tidak tersampaikan maknanya karena dalam kehidupan sehari-hari justru meningkat artian daripada doa alias nama tersebut.
Baca juga: Begini Loh Cara Mengatasi Keadaan Futur Dalam Islam
Apalagi jika gelar yang justru diberikan oleh orang sejawat dan lain sebagainya. Hal tersebut suka dianggap sangatlah tidak baik untuk menggantikan nama dengan fitrah yang begitu baik diberikan oleh orang tua saat seorang bayi lahir ke dunia.