Cekricek.id - Perkembangan ilmu pengetahuan kian meningkat di setiap waktunya. Maka dari itu para ilmuwan juga tak sungkan untuk melakukan berbagai penelitian bahkan yang termasuk dalam kategori tak wajar.
Seperti pada beberapa waktu lalu ilmuwan meyakini jika manusia akan bisa bertemu hingga berkontak langsung dengan makhluk asing atau alien. Mereka juga yakin hal ini bisa saja terjadi dalam kurun waktu yang tidak lama lagi.
Mungkin hal ini merupakan salah satu fenomena yang sering dibilang mustahil untuk terwujud. Namun seorang ahli fisika di City Collger of New York, Amerika Serikat mengutarakan hal ini pasti terwujud.
Ilmuwan tersebut adalah Michio Kaku. Karena menurutnya tak lama lagi berbagai sisi lain dari kehidupan yang ada di alam semesta ini akan segera ditemukan. Kepercayaannya ini dilandasi lantaran adanya kecanggihan teknologi maupun teleskop yang kian berkembang.
"Kemungkinannya cukup tinggi bahwa kita dapat melakukan kontak dengan peradaban alien. Kita akan segera memiliki teleskop Webb di orbit dan kita akan bisa mengamati ribuan planet," ujarnya.
Walau demikian dirinya menyebutkan tak ingin berhipotesis semata dengan mengklaim jika ada alien yang ramah. Karena menurutnya jika ingin berkenalan dengan sesuatu hal baru tentu adanya penyesuaian karena perbedaan yang sangat mendasar.
Dia juga mencontohkan sekitar abad ke-16 lalu tentang bagaimana penaklukan Spanyol ketika menemukan kerajaan Aztec.
"Kita semua tahu apa yang terjadi pada Montezuma ketika dia bertemu dengan Cortes di Meksiko beberapa ratus tahun yang lalu," lanjutnya.
Dengan adanya kecanggihan teknologi yang telah ditemukan oleh sejumlah manusia tidak menutup kemungkinan jika mereka bisa mengetahui bagaimana sifat seorang agen sebelum berinteraksi langsung.
Dirinya sendiri mengaku khawatir jika seorang manusia berlaku naif dengan menghubungi makhluk luar angkasa itu secara langsung tanpa mengetahui bagaimana sifat aslinya.
"Secara pribadi, kupikir mereka akan bersahabat tapi kita tidak bisa berjudi soal itu. Jadi kupikir kita memang harus melakukan kontak tapi kita harus melakukannya dengan sangat hati-hati," tandasnya. [*/Nlm]
Baca juga: Ilmuan Temukan Dunia dan Makhluk Hidup Baru