Ini 5 Seleb Korea dengan Status Duda Tampan

Berita K-pop terbaru: Selebriti Korea duda

Deretan selebriti Tampan Korea yang bersatatus duda. [foto: Instagram]

Deretan selebriti tampan Korea Selatan ini kini menyandang status duda usai bercerai dari sang istri.

Cekricek.id - Kesuksesan para selebriti tampan Korea Selatan ini tampaknya berbanding terbalik dengan kehidupan asmara mereka. Bahkan beberapa dari mereka justru gagal membangun rumah tangga dan menyandang status duda.

Beberapa dari selebriti tampan Korea ini ada yang makin aksis usai bercerai dengan sang istri. Namun ada pula yang kariernya mulai meredup lantaran kontroversi yang terjadi saat perceraian.

Miliki visual tampan dan memukau, berikut deretan selebriti pria Korea Selatan ini kini menyandang status duda keren usai bercerai.

Baca juga: 7 Artis KPop Ini Jadi janda dan Duda Keren

Song Joong Ki

Lampiran Gambar

Perceraian Song Joong Ki dan Song Hye Kyo memang sukses menyita perhatian publik. Bahkan pernikahan keduanya hanya bertahan selama 1,5 tahun.

Song Joong Ki menikah dengan Song Hye Kyo setelah cinta lokasi (cinlok) usai membintangi drama populer Descendants of The Sun bersama.

Tak lama setelah drama itu selesai mereka pun mantap menikah pada 2017 lalu. Namun sayang, pernikahan tersebut tak bertahan lama lantaran keduanya mengaku tak lagi miliki kecocokan.

Ahn Jae Hyun

Lampiran Gambar

Rumah tangga Ahn Jae Hyun dan Goo Hye Sun sempat menjadi salah satu pernikahan selebriti yang dianggap  sangat haromins. Namun sayang, hal itu tiba-tiba hancur lantaran keduanya memilih untuk bercerai.

Ahn Jae Hyun sendiri dikabarkan menggugat cerai sang istri lantaran tak merasa adanya kecocokan lain.

Namun Goo Hye Sun beranggapan ada pihak ketiga yang merusak pernikahan mereka. Keduanya pun sempat bersitegang, meski kini telah resmi bercerai pada Juli lalu.

Lee Dong Gun

Lampiran Gambar

Lee Dong Gun dan Jo Yoon Hee memutuskan untuk menikah setelah bermain dalam drama yang sama. Namun keduanya memutuskan untuk bercerai karena miliki perbedaan kepribadian.

Dari pernikahan tersebut, pasangan selebriti itu pun miliki seorang putri yang cantik.

Dongho eks U-KISS

Lampiran Gambar

Mantan member U-KISS ini sempat membuat heboh publik lantaran mengumumkan pernikahannya ke publik pada 2015.

Dongho bahkan disebut sebagai idol Korea yang menikah di usia cukup muda yakni 21 tahun.

Namun sayang, pernikahan itu hanya bertahan tiga tahun dan  dikaruniai seorang putra.

Baca juga: Survei Penggemar, Ini 5 Aktor Korea Tertampan

Kim Sang Hyuk

Lampiran Gambar

Aktor sekaligus member boyband Click B, Kim Sang Hyuk, mengumumkan perceraian dengan pengusaha online shop, Song Da Ye, April lalu. Ia memberitahukan kabar ini tepat di hari ulang tahun pernikahan. [*/Prt]

Baca Juga

Cekricek.id – Song Joong Ki baru-baru ini, mengonfirmasi hubungan asmaranya dengan seorang wanita Inggris. Hal itu disampaikan melalui HighZium Studio milik agensi yang menaunginya. Keduanya, telah berkenalan melalui seorang seorang teman pada tahun lalu, dan wanita yang beruntung menjadi kekasihnya ini berasal dari kalangan non selebriti.
Intip Potret Song Joong Ki, Aktor Tampan yang Bikin Patah Hati Sedunia karena Pacaran Sama Cewek Bule
Felicya Angelista baru-baru ini memamerkan foto bersama aktor ganteng korea, Song Joong Ki. Netizen banyak yang merasa iri.
Felicya Angelista Foto Bareng Song Joong Ki, Banyak yang Iri Nih
Berita KPop terbaru: inilah sederet artis Korea Selatan yang dijuluki sebagai janda dan duda keren oleh sejumlah netizen.
7 Artis KPop Ini Jadi janda dan Duda Keren
Berita film: berikut merupakan 4 rekomendasi film menarik yang sangat cocok ditonton untuk menikmati masa luang, bikin kamu makin nyaman
4 Film Ini Cocok Mengisi Waktu Luang
Berita K-pop terbaru: Selebriti Korea bercerai
Deretan Selebriti Korea Ini Putuskan Bercerai di Tahun 2020
Berita film: inilah 10 drama Korea terbaru yang akan segera tayang di TVN dalam waktu dekat, bikin nyesal kalau gak nonton
Jangan Sampai Ketinggalan, 10 Drama Korea Ini Akan Segera Tayang di TvN