Ini Deretan Pemain Bola yang Punya Anak di Luar Nikah

Cekricek.id - Walau belum menikah para pemain bola dunia ini ternyata sudah memiliki anak di luar nikah dengan pacar atau pasangan mereka.

Pesepakbola yang miliki anak namun belum menikah. [Foto.Ist]

Cekricek.id - Tinggal bersama tanpa ada ikatan pernikahan merupakan hal yang biasa bagi negara-negara barat. Apalagi kebanyakan dari mereka lebih bersifat liberal sekaligus individual sehingga tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut.

Namun hal ini masih dianggap tabu oleh sejumlah negara ataupun masyarakat timur, termasuk salah satunya Indonesia. Jadi Apabila ada pasangan yang belum menikah tapi sudah memiliki anak tentu hal ini dianggap menjadi sebuah aib.

Tidak hanya masyarakat biasa tetapi sejumlah selebriti dari berbagai negara barat pun bahkan telah banyak yang memiliki anak sebelum menikah.

Seperti beberapa atlet sepakbola dunia berikut ini yang telah memiliki anak lebih dari 1 namun belum juga menikah.

Baca juga: Salut, Sebelum Bertanding 3 Pesepakbola Ini Selalu Baca Al-Qur’an

Cristiano Ronaldo

Lampiran Gambar

Di urutan pertama ada nama pesepakbola ternama di dunia Cristiano Ronaldo. Diketahui jika pria tampan tersebut telah berpacaran dengan seorang model asal Spanyol bernama Georgina Rodriguez sejak tahun 2017 lalu.

Walaupun belum menikah pasangan tersebut rupanya telah dikaruniai dengan 4 orang anak. Hanya saja, dari keempat anak tersebut hanya satu yang lahir dari rahim Georgina.

Beberapa waktu lalu sempat tersiar kabar jika pesepakbola ternama ini akan segera menikahi sang kekasih. Apalagi model cantik itu juga sempat memperlihatkan sebuah cincin yang diduga merupakan lamaran dari kekasihnya di sebuah kapal pesiar dengan harga fantastis.

Gerard Pique

Lampiran Gambar

Begitupun dengan pesepakbola ternama yakni Gerard Pique yang telah berpacaran dengan Shakira sejak tahun 2011 lalu. Pertemuan antara atlet dan penyanyi seksi tersebut terjadi ketika keduanya ini sama-sama terlibat dalam piala dunia di Afrika Selatan tahun 2010.

Selama menjalin hubungan keduanya ini telah dikaruniai dengan hadirnya 2 orang anak. Walau demikian keduanya ini malah mengaku belum memiliki rencana untuk segera menikah.

Zlatan Ibrahimovic

Lampiran Gambar

Di urutan berikutnya ada nama pesepakbola Zlatan Ibrahimovic yang telah berpacaran dengan Helena Seger sejak tahun 2012. Keduanya ini juga telah memiliki 2 orang anak. Anak pertamanya lahir di tahun 2006 lalu anak keduanya lahir 2 tahun kemudian.

Walau demikian pesepak bola tersebut juga masih belum memiliki rencana untuk segera menikahi model sekaligus pengusaha tersebut.

Halaman:

Dapatkan update berita seleb dan berita artis setiap hari dari Cekricek.id. Bergabung dengan kami di WhatsApp Group. Caranya klik link Cekricek News Update.

Baca Juga

Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Sebagai atlet dengan penghasilan tertingi di dunia, tak heran jika Cristiano Ronaldo memiliki jam tangan super mewah dengan harga selangit. Namun siapa sangka bahwa dia rupanya juga mengoleksi merk Rolex dengan nominal termahal di dunia.
Cristiano Ronaldo Punya Jam Paling Mahal di Dunia, Harganya Bikin Melongo
Perbaikan Skuad Liverpool Diperlukan, Ini Pernyataan Jurgen Klopp
Perbaikan Skuad Liverpool Diperlukan, Ini Pernyataan Jurgen Klopp
Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022 di HP
Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022 di HP
Daftar Aplikasi Live Streaming Bola Gratis Terbaru 2022
Daftar Aplikasi Live Streaming Bola Gratis Terbaru 2022
Cekricek.id - Raffi Ahmad belakangan ini viral dan trend disebut-sebut ingin membeli salah satu klub bola terbesar yaitu Manchester United
Raffi Ahmad Berniat Beri Dukungan Finansial Bagi Atlet Tenis Ini Agar Bisa Maju Taraf Internasional
Salah satu olahraga yang mudah dilakukan adalah lari. Dan olahraga lari ini banyak digemari banyak orang khususnya lari jarak jauh.
Apakah Olahraga Lari Bisa Merusak Lutut? Begini Kata Peneliti