Kini Masyarakat Umum Bisa Main di Stadion Utama Riau, Cukup Bayar Rp3 Juta

Berita Riau Hari Ini: Kini Masyarakat Umum Bisa Main di Stadion Utama Riau, Cukup Bayar Rp3 Juta

Stadion Utama Riau. [Foto: Istimewa]

Cekricek.id - Kini biaya main di Stadion Utama Riau hanya Rp3 juta sekali main untuk masyarakat umum. Sebelumnya, biaya main di Stadion Utama Riau bisa mencapai ratusan juta rupiah. Biaya retribusi Stadion Utama Riau yang berlokasi di Jalan Naga Sakti Pekanbaru itu diatur melalui Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Riau Nomor 2 Tahun 2024 tentang PDRD yang disahkan tanggal 5 Januari 2024.

Hal ini merupakan terobosan positif dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Riau untuk menghidupkan kembali stadion yang menjadi salah satu icon Provinsi Riau tersebut.

“Kami yakin, dengan Perda Retribusi yang baru ini, kami berharap akan semakin banyak yang ingin bermain di Stadion Utama. Karena pasti ada kebanggaan tersendiri bermain bola di Stadion Utama,” ujar Kadispora Riau, Erisman Yahya, Jumat (19/1/2024).

Erisman Yahya juga menyampaikan harapannya agar Stadion Utama Riau ini semakin ramai dengan berbagai aktivitas, seperti senam bersama, pertandingan persahabatan antara OPD maupun BUMD, hingga pertandingan nasional maupun internasional.

“Intinya bagaimana agar Stadion Utama Riau ini bisa hidup. Kan kalau banyaknya aktivitas dilakukan di Stadion Utama Riau, maka secara bertahap orang akan melirik, dan kita upayakan juga nanti ke depannya agar kita bisa menjadi tuan rumah untuk pertandingan nasional, bahkan mungkin kalau bisa internasional,” tuturnya.

Selain itu, Erisman Yahya juga mengatakan bahwa Dispora Riau akan mencari solusi agar klub-klub sepakbola di Riau bisa memanfaatkan Stadion Utama Riau.

Ia menambahkan bahwa berdasarkan hasil peninjauan yang dilakukan, kondisi stadion dan ruangan masih dalam keadaan bagus.

Baca juga: Kontribusi Besar Riau dalam Industri Minyak: 60% Pengeboran Sumur Minyak dan 30% Lifting Nasional

“Tetapi nanti secara bertahap untuk kebersihan akan lebih intensifkan lagi agar Stadion Utama Riau bisa bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.

Baca Berita Riau Hari Ini setiap hari di Cekricek.id.

Baca Juga

Berita Riau Hari Ini: Polres Bengkalis Bekuk Debt Collector Brutal, Rampas Motor dan Ancam Korban dengan Pisau
Polres Bengkalis Bekuk Debt Collector Brutal, Rampas Motor dan Ancam Korban dengan Pisau
Berita Riau Hari Ini: Kurban Riau 2024: Jumlah Hewan Kurban Meningkat 9,82 Persen
Kurban Riau 2024: Jumlah Hewan Kurban Meningkat 9,82 Persen
Berita Riau Hari Ini: MAN 1 Kota Pekanbaru, Raih Dua Gelar Juara di Turnamen Robotik Nasional
Tim Robotik MAN 1 Kota Pekanbaru Raih 2 Gelar Juara di Turnamen Nasional
Berita Riau Hari Ini: Polres Kuansing Tangkap Pengedar Sabu di Logas Tanah Darat
Polres Kuansing Tangkap Pengedar Sabu di Logas Tanah Darat
Berita Riau Hari Ini: Kampar Unjuk Kreativitas di Lomba Tari Kreasi Jingle Gelari Pelangi HGK PKK Nasional ke-52
Kampar Unjuk Kreativitas di Lomba Tari Kreasi Jingle Gelari Pelangi HGK PKK Nasional ke-52
Berita Riau Hari Ini: Video Harimau Mati Tertabrak di Tol Permai Ternyata Hoaks, Ini Faktanya
Video Harimau Mati Tertabrak di Tol Permai Ternyata Hoaks, Ini Faktanya