Nasib Dybala Tergantung Lukaku

Juventus ngotot untuk memperpanjang kontrak penyerang Paulo Dybala. Kontrak pemain asal Argentina itu akan habis pada 30 Juni 2022 mendatang.

Pablo Dybala. [Instagram]

Cekricek.id, Milan - Kepastian masa depan penyerang Argentina, Paulo Dybala masih simpang siur. Pemain yang dijuluki La Joya itu punya kans bergabung ke dua klub Italia. Yakni Inter Milan dan AS Roma.

Inter ngebet mendatangkan pemain yang habis kontrak dengan Juventus itu supaya bisa menduetkan dengan rekan senegaranya, Lautaro Martinez.

Tapi I Nerazzurri juga ingin memulangkan Romelu Lukaku dari Chelsea. Manajemen Inter terus terang tidak dapat mendatangkan keduanya sekaligus karena gaji Lukaku dan Dybala sama-sama mahal.

"Bila Lukaku kembali ke Inter, Dybala akan pindah ke AS Roma. Sekarang melihat sejauh mana pembicaraan Inter dengan Chelsea," begitu laporan dari Sportmediaset, Selasa (31/5).

Lukaku kangen berat kepada Inter setelah gagal menunjukkan performa apik bersama Chelsea di musim 2021-2022. Padahal musim sebelumnya, bomber Belgia itu tampil gemilang bersama Inter di mana mereka mampu memenangkan gelar Scudetto 2021.

Walau berbanderol 113 juta euro, Lukaku tidak dapat memberikan kontribusi kepada The Blues. Ditambah situasi kurang menentu mengenai masa depan pemain Chelsea karena klub itu baru saja berganti kepemilikan dari Roman Abramovich ke Todd Boehly.

Sebenarnya mendatangkan Dybala lebih baik untuk keuangan Inter. Karena Dybala dapat dibayar dengan gaji di bawah 10 juta euro per musim. Dan La Beneamata tidak perlu mengeluarkan biaya pembelian sepeser pun karena status Dybala sebagai pemain bebas transfer.

Sementara Lukaku punya standar upah 14 juta euro per tahun. Kalau Inter ngotot memulangkan bekas pemain Manchester United itu, mereka harus dapat meyakinkan sang pemain mau memangkas gajinya 50 persen.

Baca juga: Totti Ingin Dybala Warisi Nomor 10 di AS Roma

"Minimal Inter harus mampu membayar gaji Lukaku 10 juta euro per musim," begitu laporan dari Sportmediaset.

Dapatkan update berita seleb dan berita artis setiap hari dari Cekricek.id. Bergabung dengan kami di WhatsApp Group. Caranya klik link Cekricek News Update.

Baca Juga

Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Sebagai atlet dengan penghasilan tertingi di dunia, tak heran jika Cristiano Ronaldo memiliki jam tangan super mewah dengan harga selangit. Namun siapa sangka bahwa dia rupanya juga mengoleksi merk Rolex dengan nominal termahal di dunia.
Cristiano Ronaldo Punya Jam Paling Mahal di Dunia, Harganya Bikin Melongo
Perbaikan Skuad Liverpool Diperlukan, Ini Pernyataan Jurgen Klopp
Perbaikan Skuad Liverpool Diperlukan, Ini Pernyataan Jurgen Klopp
Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022 di HP
Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022 di HP
Daftar Aplikasi Live Streaming Bola Gratis Terbaru 2022
Daftar Aplikasi Live Streaming Bola Gratis Terbaru 2022
Cekricek.id - Raffi Ahmad belakangan ini viral dan trend disebut-sebut ingin membeli salah satu klub bola terbesar yaitu Manchester United
Raffi Ahmad Berniat Beri Dukungan Finansial Bagi Atlet Tenis Ini Agar Bisa Maju Taraf Internasional
Salah satu olahraga yang mudah dilakukan adalah lari. Dan olahraga lari ini banyak digemari banyak orang khususnya lari jarak jauh.
Apakah Olahraga Lari Bisa Merusak Lutut? Begini Kata Peneliti