Ronaldo Cetak Gol Pertama untuk Tahun 2022

Berita bola: Cristiano Ronaldo mencetak satu gol saat The Red Devils mengalahkan Brighton & Hove Albion di Old Trafford, Selasa (15/2).

Cristiano Ronaldo. [Instagram]

Cekricek.id, Manchester - Bomber ganas Manchester United Cristiano Ronaldo kembali memperlihatkan tajinya di Liga Primer Inggris. Ronaldo mencetak satu gol saat The Red Devils mengalahkan Brighton & Hove Albion di Old Trafford, Selasa (15/2) malam WIB kemarin.

Gol ke gawang Brighton adalah yang pertama dicetak bekas bintang Real Madrid itu di tahun 2022. Sebelumnya Ronaldo puasa gol sejak terakhir menyarangkan bola ke gawang Burnley 30 Desember 2021 lalu.

"Gol yang sangat brilian dari kaki Ronaldo. Gol yang sangat penting," kata pelatih MU, Ralf Rangnick, dikutip dari Manchester Evening, Rabu (16/2).

Satu lagi gol kemenangan MU dicetak rekan Ronaldo di timnas Portugal Bruno Fernandez.
Kemenangan atas Brighton membawa MU kembali ke empat besar Liga Primer Inggris.

Iblis Merah kini mengoleksi 43 poin dari 25 laga.

Sayangnya poin MU masih tertinggal 20 angka dari rival sekota Manchester City yang ada di puncak klasemen.

Rangnick berharap gol pembuka Ronaldo untuk tahun 2022 ini akan diikuti rentetan gol penting lainnya untuk MU. Ronaldo kini baru mencetak 8 gol di Liga Primer Inggris. Ronaldo sendiri bertekad kembali ke puncak top skorer.

Baca juga: Cristiano Ronaldo: Rangnick Tak Pantas Melatih MU

Sepanjang karirnya Ronaldo pernah memenangkan gelar sepatu emas Liga Primer Inggris satu kali. Yakni pada musim 2007-2008. Saat itu MU masih dilatih Sir Alex Ferguson yang mana pada musim tersebut MU memenangkan Liga Champions dan Liga Inggris sekaligus.

Baca Juga

32 Pemain Lolos untuk Mengikuti Seleksi Gelombang Kedua Timnas U-16 Indonesia
32 Pemain Lolos untuk Mengikuti Seleksi Gelombang Kedua Timnas U-16 Indonesia
Berita Riau Hari Ini: PSPS Riau Kembali ke Nama Asal: PSPS Pekanbaru
PSPS Riau Kembali ke Nama Asal: PSPS Pekanbaru
Persija Jakarta Vs Madura United: Strategi Baru Doll dengan 2 Striker
Persija Jakarta Vs Madura United: Strategi Baru Doll dengan 2 Striker
Barito Putera Sementara Pindah Homebase ke Bantul, Incar Kemenangan Laga Tandang
Barito Putera Sementara Pindah Homebase ke Bantul, Incar Kemenangan Laga Tandang
Tim Basket Riau Bidik Medali di PON Aceh-Sumut 2024
Tim Basket Riau Bidik Medali di PON Aceh-Sumut 2024
Berita Riau Hari Ini: PSPS Riau Tumbangkan Nusantara United 2-1, Bertahan di Liga 2 Musim Depan
PSPS Riau Tumbangkan Nusantara United 2-1, Bertahan di Liga 2 Musim Depan