Siapa Kasman Singodimedjo?
Kasman Singodimedjo adalah tokoh yang pernah menjabat sebagai ketua pengurus besar Jong Islameten Bond dan Muhammadiyah pada masa pemerintahan kolonial Belanda.
Pada masa pendudukan Jepang ia bergabung dengan Peta, ia ditunjuk sebagai komandan Peta di Jakarta mewakili golongan muda BPUPKI dan PPKI.
Setelah proklamasi kemerdekaan, ia pernah menjabat sebagai ketua BKR sebelum ditunjuk sebagai jaksa agung Indonesia dan Menteri Muda Kehakiman.
Ia juga pernah menjabat sebagai ketua Komite Nasional Indonesia Pusat.
Referensi: Kamus Sejarah Indonesia.