Seorang wanita menangis usai membuka paket kiriman yang dipesannya di aplikasi Tiktok secara online, Selasa (29/6/2022).
Cekricek.id - Sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan aksi seorang wanita sedang membuka paket yang baru datang dari pemesanan yang dilakukan secara online. Pemesanan tersebut dilakukannya secara online lewat aplikasi Tiktok.
Peristiwa tersebut viral usai dibagikan oleh pemilik akun @MD pada Senin (28/6/2022). Dalam unggahan tersebut terlihat seorang wanita tengah sibuk membuka sebuah paket.
Ia pun menggunakan gunting untuk membuka paket yang sudah dipesannya itu. Dalam keterangan video, sang pengunggah menuliskan keterangan bahwa wanita tersebut membeli sebuah ponsel.
Ponsel yang dibelinya itu diketahui dari aplikasi Tiktok yang dilakukan secara live. Ia pun diketahui membeli secara live dan mendapatkan harga yang tidak sesuai.
Ia digadang-gadang mendapatkan hadiah give away sebuah ponsel gratis. Sehingga si pembeli hanya diberatkan ongkos kirim untuk mendapatkan hadiahnya tersebut.
Ia pun membayarkan ongkir yang dilakukan secara COD alias pembayaran ketika paket sudah datang. Alih-alih akan mendapatkan ponsel baru, namun wanita yang tak disebutkan namanya itu harus menelan pil pahit.
Saat paket dibuka, ia hanya menemukan sebuah kayu balok yang bentuknya sama dengan kotak ponsel. Alhasil, wanita tersebut terlihat kecewa dengan give away yang didapatkannya.
Kejadian itu diketahui terjadi pada 25 Juni 2022 di Putat Wang Kelang, di Jawa Barat.
Tertipu Belanja Ponsel di Tiktok, Begini Komentar Netizen
Unggahan video itu lantas dibanjiri komentar warganet. Berikut beberapa komentar yang ditinggalkan warganet dalam unggahan video tersebut yang dilansir pada Selasa (29/6/2022).
"Aku kalau olshop yang diperhatikan paling pertama (bintang, ulasan, deskripsi) Alhamdulillah amanah semua," komentar pemilik akun @tie**.
Baca juga: Perawat Cantik Ini Beralih Profesi Menjadi Model "Panas"
"Saya pernah beli powerbank yang datang malah sabun give," tambah yang lainnya berkomentar.
"Cerdas kawan, bukti video serta tiktokmu bisa membantu mbaknya untuk komplain, sehat selalu para kurir," tambah yang lainnya berkomentar.