Sebelum memutuskan untuk menikah, pastikan kamu udah punya beberapa hal ini. Jika belum silakan pikir ulang untuk menikah.
Cekricek.id - Pernikahan bukan hanya sekedar untuk menyatukan dua orang berbeda. Akan tetapi banyak unsur lainnya yang harus dipenuhi sebelum seseorang memutuskan untuk mantap menikah.
Karena tinggal bersama dengan orang yang berbeda kepribadian tentu butuh penyesuaian panjang. Maka tak heran jika orang menyebut pernikahan bukanlah sebuah hal sepele karena untuk mempertahankannya pun tidak mudah.
Maka dari itu jika kamu belum memiliki tiga hal ini maka sebaiknya berpikir ulang untuk menikah.
Bisa Mengatur Keuangan Dengan Baik
Pertama sebelum menikah baginya kamu sudah harus bisa untuk mengatur keuangan dengan baik. Jika nantinya telah berumah tangga pastinya pengeluaranmu tidak sedikit lantaran harus ada berbagai sektor yang mesti dipenuhi.
Maka tak jarang juga terkadang banyak pasangan yang seringkali ribut lantaran pasangannya yang dinilai tidak bisa mengatur keuangan dengan baik. Belum lagi jika dalam sebuah pernikahan salah satunya tidak memiliki sumber penghasilan.
Memiliki Kemampuan Komunikasi yang Baik
Komunikasi juga termasuk salah satu hal penting yang menjadi dasar dari sebuah hubungan. Jika berpacaran mungkin ada waktu dimana kita merasa jenuh dan bisa memutuskan untuk mengakhiri hubungan atau sekedar break.
Akan tetapi hal ini pastinya tidak akan berlaku untuk sebuah pernikahan yang berlangsung seumur hidup. Maka dari itu sebelum menikah kamu harus bisa memastikan jika nanti memiliki komunikasi yang baik sehingga bisa memecahkan berbagai permasalahan yang ada.
Memiliki Keyakinan Kepada Tuhan
Serta poin yang tak kalah pentingnya adalah terkait keyakinan kepada sang pencipta. Pernikahan bukan hanya sekedar ekonomi namun juga bagaimana membimbing sebuah keluarga menuju kebahagiaan hakiki antara dunia dan akhirat.Jika seorang pasangan tidak memiliki keyakinan terhadap Tuhan tentu hal ini akan menjadi guncangan dalam hubungan pernikahannya.
Sebuah pernikahan yang langgeng sebenarnya juga tidak luput dari kedua orang tersebut yang berpegangan teguh kepada sang pencipta apabila ada masalah yang menerpa.
Tidak hanya itu, keyakinan kepada Tuhan juga sangat penting untuk mendidik anaknya kelak. Apalagi sebelum seorang anak untuk terjun ke dunia masyarakat. [*/Nlm]