Keluarga Asmirandah Nampak Makin Harmonis Meski Jauh dari Sorotan Media

Pasangan keluarga selebriti Asmirandah dan Jonas Rivanno terlihat jarang di pemberitaan media. Diam-diam mereka nampak semakin harmonis.

Asmirandah [Instagram]

Pasangan keluarga selebriti Asmirandah dan Jonas Rivanno terlihat jarang di pemberitaan media. Diam-diam mereka nampak semakin harmonis.

Cekricek.idAsmirandah merupakan salah satu selebriti cantik yang banyak memerankan sinetron di berbagai channel TV di Indonesia. Tahun 2000-an menjadi tahun naiknya popularitas Asmirandah berkat sinetron yang dibintanginya. Hal tersebutlah yang membuat namanya sudah tak asing lagi di telinga para netizen Indonesia.

Karena parasnya yang cantik, Asmirandah sempat didekati oleh beberapa aktor tampan. Namun ia memilih untuk melabuhkan hatinya kepada Jonas Rivanno yang pernah  menjadi lawan mainnya di salah satu sinetron.

Memutuskan untuk menikah membuat karir keduanya seakan mulai redup pada saat itu. Orang tua Asmirandah atau Andah tampak tak menyetujui pernikahan keduanya karena alasan perbedaan keyakinan.

Namun keduanya tetap memutuskan untuk menikah hingga langgeng sampai saat ini. Bahkan mereka sudah dikaruniai satu anak perempuan cantik bernama Chloe Emanuella Van Wattimena.

Putri cantik mereka ini sudah menginjak usia hampir dua tahun dan akan genap berusia dua tahun saat natal nanti.

Meski jarang disorot media televisi, namun mereka lumayan aktif membagikan potret kebersamaan keluarga mereka di akun Instagram keduanya. Baik Asmirandah maupun Jonas Rivanno.

Mereka nampak sering menghabiskan waktu bersama dan menyempatkan diri untuk berlibur bersama. Bahkan terakhir kali mereka nampak menghabiskan liburan bersama Jessica Mila.

Baru-baru ini, mereka juga mengunggah potret momen bersama di akun milik Asmirandah. Dalam potret tersebut, ketiganya nampak bahagia. Bahkan ekspresi sang anak menunjukkan ketiganya  menjalani hidup bahagia yang jauh dari isu miring.

Nampak bahwa ketiganya melakukan selfie sebelum tidur dengan mengenakan piyama berwarna abu-abu yang seragam. Ada yang menyebutkan bahwa mereka adalah keluarga bahagia.

Happy family”, tulis akun @cindy****.

Asmirandah Adalah Sosok Ibu Sekaligus Guru Bagi Anaknya

Lampiran Gambar

Memiliki anak memiliki tanggung jawab yang lumayan besar. Ibu adalah sosok pendidik yang pertama bagi anak. Tak heran jika Asmirandah memilih untuk menjadi sosok yang mengajarkan segala hal terhadap putrinya itu.

Ia nampak menghabiskan banyak waktu bersama Chloe dan mengajarkan Chloe banyak hal seperti yang ia unggah di video miliknya.

Mulai dari belajar menggambar, menajak bermain dan bahkan sebelum tidur Andah kerap membacakan dongeng kepada buah hatinya itu. Hal tersebut terlihat dari beberapa postingan video di akun miliknya.

Jika selebriti lain lebih banyak mengunggah potret diri sendiri di akun Instagramnya, maka Andah berbeda dengan hal tersebut. Ia lebih banyak mengunggah potret bersama suami dan anak tercintanya.

Baca juga : Kompak Bareng Anak, Asmirandah Buat Netizen Gemas dan Meleleh

Ia terlihat kerap menghabiskan waktu bersama keluarganya. Oleh karena itu, ibu muda satu ini memang patut diacungi jempol dalam hal menjaga keharmonisan rumah tangga.

Tag:

Baca Juga

Berita artis: Gunakan baju couple, pasangan ibu dan anak, Asmirandah dan putrinya buat banyak netizen merasa gemas dan meleleh.
Kompak Bareng Anak, Asmirandah Buat Netizen Gemas dan Meleleh
Berita artis: Berita duka datang dari pasangan Jonas Rivanno dan Asmirandah. Jonas menyatakan bahwa istrinya mengalami keguguran anak keduanya
Berita Duka, Asmirandah Keguguran
Celine Evangelista
Sampai Nangis! Beda Agama dengan Anak, Orang Tua Artis Ini Tetap Doakan Anaknya Supaya Seiman
Berita selebriti dan gosip artis: beberapa orang tua selebriti berikut ini yang mendoakan agar anaknya yang telah murtad untuk kembali ke agama Islam.
Anak Tinggalkan Islam, Orang Tua Doakan 5 Artis Ini Kembali Mualaf
BeritBerita selebriti dan gosip artis: beberapa artis Indonesia ini memilih untuk pindah agama dan masuk agama Kristen.a selebriti dan gosip artis: beberapa artis Indonesia ini memilih untuk pindah agama dan masuk agama Kristen.
6 Artis Ini Putuskan Masuk Agama Kristen, Beberapa di Antaranya Demi Cinta
Berita selebriti dan gosip artis: 8 artis ini mendapatkan nama baru ketika memutuskan untuk pindah agama.
Pindah Agama, 8 Artis Ini Sandang Nama Baru