Kereta Maglev T-Flight Tiongkok Cetak Rekor Kecepatan 387 mph, Target Melampaui Pesawat dengan Kecepatan 1.000 km/jam

Kereta Maglev T-Flight Tiongkok Cetak Rekor Kecepatan 387 mph, Target Melampaui Pesawat dengan Kecepatan 1.000 km/jam

Kereta Maglev T-Flight . [Foto: Getty Image]

Cekricek.id - Kereta maglev hyperloop buatan Tiongkok yang diberi nama T-Flight baru-baru ini berhasil memecahkan rekor kecepatan kereta di dunia setelah mencapai 387 mph (623 km/jam) dalam uji coba di lintasan sepanjang 2 kilometer.

Mengutip NewAtlas, pengembangnya berencana meningkatkan kecepatan hingga 3 kali lipat sehingga lebih cepat dibandingkan pesawat penumpang.

Kereta maglev hyperloop ciptaan China Aerospace Science and Industry Corporation (CASIC) ini menggunakan teknologi suspensi magnetik di dalam tabung bertekanan rendah.

Dengan gesekan yang sangat minim, T-Flight mampu melaju kencang melebihi pemegang rekor sebelumnya, SCMaglev Seri L0 milik Jepang yang mencapai kecepatan tertinggi 375 mph (630 km/jam).

Untuk mendukung performa tinggi itu, CASIC membangun lintasan uji coba sepanjang 2 kilometer dengan tingkat kelurusan yang akurat hingga 0,3 milimeter. Mereka juga memastikan margin kesalahan bentuk terowongan kurang dari 2 mm agar resistansi aerodinamis seminimal mungkin.

Dalam tahap uji coba berikutnya, perusahaan ingin memperpanjang lintasan menjadi 60 km dan menargetkan T-Flight mampu melaju hingga 1.000 km/jam.

Pada kecepatan maksimal ini, kereta maglev diperkirakan akan lebih cepat dibandingkan rata-rata jet penumpang saat ini yang terbang pada kecepatan 925-966 km/jam.

Bahkan, CASIC memiliki ambisi lebih jauh dengan merencanakan lintasan komersial Wuhan-Beijing yang mengantongi spesifikasi kecepatan 2.000 km/jam. Jika terealisasi, kereta maglev T-Flight resmi melampaui kecepatan pesawat.

Teknologi hyperloop memang dirancang untuk transportasi berkecepatan tinggi dengan memanfaatkan tabung hampa udara. Inovasi ini pertama kali digaungkan Elon Musk pada 2013 untuk AS, meski belum terealisasi hingga saat ini. Sementara Tiongkok kini memimpin pengembangan lewat proyek ambisius T-Flight.

Baca Juga

Berita Riau Hari Ini: Menyambut Lebaran, Maskapai Siapkan Puluhan Penerbangan Tambahan di Bandara SSK II Pekanbaru
Menyambut Lebaran, Maskapai Siapkan Puluhan Penerbangan Tambahan di Bandara SSK II Pekanbaru
Berita Riau Hari Ini: Lonjakan Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Capai 25.924 Orang di Long Weekend
Lonjakan Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Capai 25.924 Orang di Long Weekend
Bandara Internasional Dubai Dinobatkan Sebagai Yang Termewah di Dunia
Bandara Internasional Dubai Dinobatkan Sebagai Yang Termewah di Dunia
Berita Riau Hari Ini: Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Melonjak Tajam pada Long Weekend Nyepi dan Menjelang Ramadan
Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Melonjak Tajam pada Long Weekend Nyepi dan Menjelang Ramadan
Berita Riau Hari Ini: Uji KIR di Pekanbaru Gratis, Jumlah Kendaraan Meningkat
Uji KIR di Pekanbaru Gratis, Jumlah Kendaraan Meningkat
Berita Riau Hari Ini: Tarif Murah, Bus Trans Metro Pekanbaru Jadi Primadona
Tarif Murah, Bus Trans Metro Pekanbaru Jadi Primadona