Cekricek.id - Ribuan ucapan selamat turut dituliskan netizen kepada Erick Thohir. Karena kini resmi menjadi seorang ketua umum PSSI. Sebagaimana yang terlihat dalam unggahan di akun Instagram frontrowmedia.TV, mengutip pada Kamis (16/2/2023).
Dalam kesempatan tersebut terpampang foto dari seorang Erick Thohir ketika berbicara di depan umum. Sosok pria kelahiran 30 Mei 1970 yang telah berusia 52 tahun ini memiliki sepak terjang yang cukup baik dalam berbagai bidang.
Tidak hanya sukses sebagai seorang pengusaha, ia juga kini menjabat tugasnya sebagai seorang pengurus di bidang olahraga. Pria yang juga menjabat sebagai menteri BUMN Indonesia ke-9 sejak tahun 2019 lalu ini terpilih menjadi seorang pengurus PSSI.
Terlihat jika akun tersebut membagikan bahwasanya ayah 4 anak ini akan menjabat jabatan tersebut dalam rentang waktu 2023 sampai 2027 mendatang. Serta juga tak lupa sejumlah harapan baik berkaitan dengan perkembangan sepak bola Indonesia, diharapkan bisa lebih maju di bawah kendali Erick Thohir.
“Erick Thohir resmi terpilih sebagai ketua umum PSSI periode 2023 sampai 2027 selamat bertugas pak Erik semoga sepak bola Indonesia bisa lebih maju lagi,” tulis akun tersebut.
Tentunya tidak menunggu waktu lama bagi netizen untuk turut berkomentar dalam unggahan tersebut. Sudah dipastikan begitu banyak antusias dan respon positif yang diberikan warganet untuk dirinya.
Netizen Turut Senang
Terutama banyak yang tak sabar berkaitan dengan gebrakan apa yang akan dilakukan Erick untuk perkembangan sepak bola Indonesia.
“Semoga bapak Erick Thohir bisa membenahi gerbong yang masih bobrok itu dan juga sistem sepak bola di Indonesia. Selamat atas terpilihnya banyak pekerjaan yang harus diselesaikan semoga konsisten,” ucap netizen.
“Nah ini baru benar, semangat ya pak Erik.”
Serta juga masih banyak berbagai respon positif lainnya yang turut dituliskan oleh warganet untuk sosok public figure terkenal di Indonesia ini. Apalagi netizen berharap bahwa dirinya bisa amanah dalam menjalankan tugas yang telah diamanahkan kepada dirinya tersebut.
Baca Juga: Perkenalkan Sabreena Dressler, Pemain Sepak Bola Wanita Asal Indonesia yang Cantik dan Seksi
Terutama untuk memberikan respon dan kemajuan positif untuk semua hal-hal baik bagi kemajuan negeri tercinta. Terlebih setelah banyaknya permasalahan yang sempat menghadang PSSI beberapa waktu lalu. Turut membuat netizen jadi semakin khawatir dan ikut memikirkan langkah ke depannya.