Tayang 18 Agustus, Ini Trailer Film 12 Cerita Glen Anggara

Official trailer film “12 Cerita Glen Anggara” secara resmi telah diunggah pada kanal YouTube milik rumah produksi Falcon Pictures.

Official trailer film “12 Cerita Glen Anggara” secara resmi telah diunggah pada kanal YouTube milik rumah produksi Falcon Pictures. [Foto: Instagram]

Official trailer film 12 Cerita Glen Anggara secara resmi telah diunggah pada kanal YouTube milik rumah produksi Falcon Pictures.

Cekricek.id - Penggemar “Mariposa” pasti sudah tidak sabar menyaksikan sekuel dari film cerita remaja ini. Mengangkat judul “12 Cerita Glen Anggara”, secara resmi rumah produksi Falcon Pictures merilis trailernya pada kanal YouTube mereka, Senin (18/7/2022).

Film ini bercerita tentang romansa antara kakak kelas garang dengan siswa baru di sebuah sekolah menengah atas. Dimana sang kakak kelas yang diperankan oleh Prilly Latuconsina memiliki 12 keinginan yang belum terwujud.

Ia ingin mewujudkan keinginannya tersebut, dimulai dari yang pertama yaitu ingin punya pacar. Adik kelasnya, yang diperankan oleh Junior Roberts ingin membantu Prilly mewujudkan 12 keinginan tersebut.

Namun, Prilly takut jika sang adik kelas nantinya akan bersikap plin-plan sehingga tidak mau mempercayai niat baik Junior. Tidak mau menyerah, Junior menampakkan kegigihannya dengan terus berusaha mendekati Prilly.

Melalui tayangan berdurasi 2 menit 17 detik itu, diperlihatkan alasan 12 keinginan yang dibuat oleh Prilly. Sang kakak kelas ini rupanya mengidap suatu penyakit yang membuatnya diperkirakan tak berumur panjang.

Film 12 Cerita Glen Anggara: Cerita Romansa Remaja yang Mengundang Air Mata

Lampiran Gambar
Tayang 18 Agustus, Ini Trailer Resmi Film “12 Cerita Glen Anggara”

Masih dalam trailer yang sama, Prilly divonis mengidap penyakit gagal ginjal. Dokter yang menanganinya meminta Junior untuk menemani Prilly yang sedang berjuang melawan penyakit ganas tersebut.

Tapi, mirisnya, ada saja yang membuat keduanya terjebak konflik. Ketika Junior dan Prilly sudah mulai dekat, teman-teman dari adik kelas ini tidak menyetujui hubungan keduanya. Salah satu temannya menyebut bahwa Junior sedang dimanfaatkan oleh Prilly untuk ingin mewujudkan wishlist-nya itu.

Cekcok dalam persahabatan cowok-cowok ini pun dimulai. Bahkan Junior sempat dibuat goyah dengan perasaannya pada Prilly. Meski Ia merasa bahwa dirinya benar-benar menyukai kakak kelasnya ini, tapi rasa tidak percaya Prilly menimbulkan konflik untuk keduanya.

Trailer singkat yang merangkum keseluruhan cerita dari “12 Cerita Glen Anggara” ini menuai beragam komentar dari netizen. Sebagian besar menyebut sangat tidak sabar menunggu rilis film yang akan tayang 18 Agustus mendatang.

Sebagian lainnya mengomentari rasa sedih yang dirasakan saat menonton trailer tersebut. Bahkan ada yang membandingkan dengan versi cerita asli film yang diangkat dari novel ini.

“Trailernya aja bagus apalagi filmnya, ga sabarlah buat nonton di bioskop,” tulis akun @Muthia*** melalui kolom komentar kanal YouTube Falcon Pictures.

“Versi novelnya aja gue nangis kejer dan galau seminggu, ini gimana,” tambah akun lainnya.

Netizen berharap bahwa film yang dibintangi oleh aktris muda kenamaan tanah air ini bisa merealisasikan ekspektasi mereka yang sudah membaca versi novelnya.

Baca juga: Prilly Latuconsina Disebut Mirip Aurel Hermansyah

“Liat trailernya aja kayaknya udah sesuai ekspektasi gue waktu baca novelnya, sukses ya,” imbuh akun @lala***.

Baca Juga

4 Juta Penonton Menyaksikan Film Horor "Exhuma" dalam 8 Hari, Memuncaki Box Office
4 Juta Penonton Menyaksikan Film Horor "Exhuma" dalam 8 Hari, Memuncaki Box Office
Monster Laut Jurassic Setinggi 9,1 Meter Kembali Hidup dalam Film Dokumenter Baru David Attenborough
Monster Laut Jurassic Setinggi 9,1 Meter Kembali Hidup dalam Film Dokumenter Baru David Attenborough
Kisah Persahabatan Akrab Empat Perempuan Asia dalam Film 'Joy Ride'
Kisah Persahabatan Akrab Empat Perempuan Asia dalam Film 'Joy Ride'
Misi Berani Mati di Series "Obliterated": Antara Aksi, Drama, dan Komedi yang Membekas"
Misi Berani Mati di Series "Obliterated": Antara Aksi, Drama, dan Komedi yang Membekas
Film Rambut Kafan: Cekricek.id - Debut Menakjubkan Bulan Sutena dan Nita Gunawan
Film Rambut Kafan: Debut Menakjubkan Bulan Sutena dan Nita Gunawan
Cekricek.id - Mengungkap Misteri Jeng Yah Asli di Balik Layar 'Gadis Kretek'
Mengungkap Misteri Jeng Yah Asli di Balik Layar 'Gadis Kretek'