Cekricek.id - Kali ini netizen kembali dibuat heboh dengan pengakuan mengejutkan yang disampaikan oleh Yusuf Mansur. Lantaran pendakwah ini secara terang-terangan menyebut bahwa dirinya merupakan seorang komisaris grab. Yaitu salah satu platform layanan on demand yang berasal dari Malaysia namun kini bermarkas di Singapura.
Pada awalnya ini merupakan sebuah layanan khususnya transportasi namun juga kini menyediakan layanan lainnya. Misalnya saja dalam bentuk pengantaran makanan hingga juga sejumlah pembayaran lainnya yang bisa diakses hanya dengan bantuan ponsel.
Pemilik nama lengkap H. Jam'an Nurkhotib Mansur tersebut menjelaskan kepada sejumlah jamaahnya mengenai dirinya yang merupakan komisaris di grab. Hal tersebut pun viral lantaran beredarnya cuplikan video ketika dirinya melakukan ceramah seperti biasanya.
Saat itu ayah dari Wirda Mansur ini bercerita mengenai sejumlah status perusahaan startup termasuk ketika dirinya menyinggung mengenai grab.
“Kalau orang sekarang itu ngomongin unicorn, malah saya melihat di mana-mana itu grab udah masang decacorn. Kalau unicorn itu satu miliar dolar kalau dekacorn itu 10 miliar dolar,” ucapnya dalam unggahan akun Instagram @lambe_turah, Jumat (7/10/2022).
Lantas setelah itu dirinya pun dengan berbangga hati menyatakan jika dirinya merupakan salah seorang komisaris dari perusahaan besar itu.
“Dan saya itu salah satu komisarisnya. Gue diem aja digaji karena grab mempersilahkan saya belajar, ketika saya tanda tangan mengiyakan saat menjadi komisaris grab,” jelasnya.
Tentunya apa yang disampaikan oleh pendakwah Yusuf Mansur ini mendapat banyak tanggapan dari netizen di sosial media. Termasuk dengan unggahan ini dalam kolom komentar akun gosip lambe turah.
Yusuf Mansur menjelaskan jika dirinya menjadi komisaris ketika grab sedang dalam masa penjajakan untuk membeli paytren.
Benarkah Yusuf Mansur Ngaku Jadi Komisaris Grab?
Contohnya saja tidak sedikit dari netizen yang merasa heran kenapa masih ada saja dari netizen yang percaya dengan apa saja bualan yang disampaikan oleh ustad Yusuf Mansur ini. Karena menurut netizen pria tersebut dianggap terlalu mengada-ngada.
“Heran masih ada aja yang percaya,” ucap salah seorang netizen.
Sekaligus juga banyak dari netizen yang berharap agar Yusuf Mansur bisa segera sembuh dari penyakit tersebut. Padahal sebelumnya salah seorang komisaris grab ini sendiri sudah memberikan klarifikasi, mengenai Yusuf Mansur tidak pernah menjadi bagian dari komisaris grab.
Baca juga: Yusuf Mansur Tak Masalah Disebut ‘Jualan Ayat’
Dewi Nuraini, yang merupakan head, corporate dan policy communication grab Indonesia menyatakan jika hal tersebut sama sekali tidak benar dalam sebuah unggahan tertulisnya.