Cekricek.id – Sopan-santun tiap Negara tentulah berbeda-beda. Ini bergantung pada budaya atau kebiasaan mereka yang tidak tertulis, tapi saling diketahui dan diterapkan oleh masyarakatnya. Ada yang tidak boleh dilakukan dan ada yang boleh.
Negara kita misalnya, ada beberapa kebiasaan yang dirasa kurang baik atau kurang sopan. Namun kalau di luar negeri itu dianggap biasa saja terutama adab saat makan.
Berikut beberapa kebiasaan yang dianggap tidak sopan di Indonesia tapi dianggap biasa saja di luar negeri.
Memungut Makanan Jatuh
Beberapa Negara di Timur Tengah, Jika makanan jatuh, kita harus mengambil, menciumnya, lalu menaikkannya hingga dahi sebelum menaruh lagi ke piring. Ini Ini menandakan penghormatan pada makanan yang jatuh dan untuk mendapatkannya butuh dan kerja keras.
Sedangkan di Indonesia, kebanyakan jika makanan jatuh ke lantai harus dibuang, atau dibiarkan karena sudah kotor.
Menghabiskan Makanan di Atas Piring
Di Negara-negara Asia, menghabiskan makanan yang dihidangkan di piring sampai bersih bisa itu tidak baik. Karena kesannya si tuan rumah kurang memberimu makan.
Maka sangat dianjurkan untuk menyisakan sedikit makanan untuk menunjukkan kalian sudah merasa kenyang. Kalau tidak, piring kalian akan diisi kembali sampai makanan yang tuan rumah miliki habis.
Bermain-main dengan Makanan
Maksudnya di sini, kentang yang dipotong dengan pisau menandakan kalian berpikir kentang itu dimasak secara kurang baik. Begitulah orang Jerman menilainya. Agar tuan rumah tidak tersinggung, jika ingin memotong atau menghancurkan kentang gunakan garpu. Tak hanya itu, tindakan itu dimaksudkan agar saus gravynya lebih merata
Bersendawa dan Menyeruput Makanan
Di Negara kita bersendawa itu jorok dan tidak sopan. Tapi lain lagi dengan China dan Taiwan, bersendawa ialah ungkapan pujian yang artinya penikmat makanan menyukai makanan yang telah disajikan.
Sementara, menyeruput mie langsung dari piring atau mangkuk menandakan bahwa sipenyantap makanan mengormati pemberi makanan.
Tidak Menawarkan Diri Untuk Patungan Membayar Makanan
Patungan dalam membayar makan malam di anggap sebagai hal yang kurang sopan di Negara Di Prancis. Cara menghindarinya, kita harus menawarkan diri untuk membayar semua makanan atau tidak sama sekali biarkan orang lain yang membayarnya.
Menyuapi Makanan kepada Orang Lain Langsung Dengan Tangan
Menyuapi makanan kepada orang lain dengan tangan merupakan salah satu gestur keramahan menurut orang Ethiopia. Tradisi ini disebut gursha yang dimaksudkan untuk membangun kepercayaan dan mempererat keakraban di antara orang-orang yang saling berbagi makanan.
Nah itu dia beberapa kebiasaan orang luar negeri saat makan yang sangat berbeda dengan Indonesia. Mana nih yang baru kamu tahu? [*/Nit]