Obati Radang Amandel dengan Cara Alami ini Tanpa Perlu Melakukan Operasi

Berita terbaru hari ini: Cara mengobati radang amandel Alami

Ilustrasi: Cara mengobati radang amandel Alami. [Canva]

Berita terbaru hari ini: Obati radang amandel dengan cara alami ini tanpa perlu melakukan operasi.

Cekricek.id – Amandel atau dalam istilah medis disebut sebagai tonsil merupakan sepasang kelenjar getah bening yang berada di belakang tenggorokan. Fungsinya adalah untuk menjaga kekebalan tubuh dan melawan kuman pathogen yang masuk ke dalam pencernaan.

Peradangan atau sakit yang terjadi pada bagian amandel ini kerap kali menyerang anak-anak maupun dewasa dan tentunya peradangan tersebut menimbul rasa tidak nyaman untuk penderitanya.

Sakit amandel membuat penderitanya mengalami gejala batuk serta pilek secara terus-menerus, sulit untuk menelan makanan, serta mudah sakit. Penyebab dari peradangan pada amandel ini sering terjadi akibat infeksi virus atau bakteri.

Biasanya jika seseorang yang sakit amandel menempuh cara operasi untuk pengangkatan amandel tersebut.

Bagi kamu yang sekarang ini sedang sakit amandel, jangan terlebih dahulu melakukan operasi. Ada cara lain yang dapat kamu lakukan untuk mengobati amandel tanpa perlu melakukan operasi.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara alami untuk mengobati radang amandel.

Istirahat

Tidur Telentang

Cara pertama istirahat yang cukup di rumah. Jangan memaksakan diri kamu untuk melakukan aktivitas yang berlebihan saat mengalami infeksi virus atau bakteri, seperti halnya ketika amandel meradang.

Kamu perlu tidur yang cukup agar bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk melawan infeksi virus dan bakteri tersebut. Perlu kamu ketahui juga bahwa istirahat yang cukup dapat mempercepat proses penyembuhan.

Baca juga: 5 Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan Tubuh

Makan makanan yang lembut dan minuman yang hangat

Mengonsumsi makanan sehat

Saat radang amandel, penderita tentunya sangat sulit untuk menelan makanan. Jadi, kamu perlu mengonsumsi makanan dan minuman yang menenangkan tenggorokan atau makan makanan yang lembut.

Makanan tersebut di antaranya adalah sup, kaldu, dan bubur. Untuk minuman kamu bisa minum teh hangat yang dicampur perasan air lemon, jahe, atau madu untuk mengurangi rasa nyeri saat radang amandel.

Berkumur dengan air garam

air garam

Radang amandel juga dapat diatasi dengan berkumur menggunakan air garam. Cara pembuatan air garam untuk berkumur adalah campurkan setengah sendok teh garam dengan segelas air hangat.

Aduk hingga rata, setelah itu berkumurlah selama beberapa detik, lalu keluarkan. Berkumur dengan air garam ini hanya untuk orang dewasa dan anak-anak di atas delapan tahun.

Baca juga: Cara Meredakan Batuk dengan Bahan Alami, Jeruk Nipis Hingga Kacang Almond

Minum obat pereda nyeri

Lampiran Gambar

Cara lain yang dapat kamu lakukan untuk mengobati radang amandel adalah dengan meminum obat pereda nyeri seperti paracetamol dan ibuprofen. Sebelum mengonsumsinya obat tersebut, perlu membaca terlebih dahulu dosis dan aturan pakainya.

Banyak minum air putih

Lampiran Gambar

Ketika radang amandel, kamu perlu banyak-banyak minum air putih. Hal ini dikarenakan penyembuhan sakit amandel secara alami perlu memperbanyak asupan cairan.

Apalagi ketika sakit amandel, kondisi amandel yang kering akan membuatnya semakin perih. Jadi, usahakan untuk minum air putih sebanyak mungkin untuk menjaga hidrasi. [*/rik]

---

Baca berita terbaru hari ini hanya di Cekricek.id

Baca Juga

Berita Riau Hari Ini: Prakiraan Cuaca Terkini Riau.
Prakiraan Cuaca Terkini Riau, Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang
Berita Riau Hari Ini: Misteri Mayat Wanita Tanpa Busana Ditemukan Terlilit Kabel Listrik di Kampar
Misteri Mayat Wanita Tanpa Busana Ditemukan Terlilit Kabel Listrik di Kampar
Berita Riau Hari Ini: 34.271 Warga Riau Hafidz Al-Quran Berkat Program Satu Guru Hafidz Satu Desa
34.271 Warga Riau Hafidz Al-Quran Berkat Program Satu Guru Hafidz Satu Desa
Berita Riau Hari Ini: UIR Kukuhkan Tiga Profesor Baru, Tingkatkan Kualitas Akademik
UIR Kukuhkan Tiga Profesor Baru, Optimis Tahun 2041 Menjadi Universitas Islam Berkelas Dunia
Polemik Tumpukan Sampah di Jalan Gulama Pekanbaru, Warga Resah dan Pihak Terkait Saling Lempar Tanggung Jawab
Polemik Tumpukan Sampah di Jalan Gulama Pekanbaru, Warga Resah dan Pihak Terkait Saling Lempar Tanggung Jawab
Mengungkap Bahaya Junk Food bagi Kesehatan Otak
Mengungkap Bahaya Junk Food bagi Kesehatan Otak