Wika Salim Lupa Lirik Saat Manggung, Netizen: Asal Cantik, Nggak Apa-apa

Cekricek.id – Wika Salim dihujat oleh netizen sebagai penyanyi dangdut yang tidak berbakat dan terkenal karena bermodalkan kecantikan dan bodi seksi saja. Mendengar kata-kata itu, tentu perempuan berusia 30 tahun itu bukannya marah tapi memberikan balasan yang terkesan santai.

Wika Salim. [Foto: Instagram]

Cekricek.idWika Salim membagikan pengalamannya yang cukup menarik perhatian saat sedang manggung di sebuah acara. Ketika asyik bernyanyi, dia ternyata sempat lupa penggalan lirik lagu yang sedang dibawakan. Namun, reaksinya yang lucu membuat para penontonnya menertawakan penyanyi dangdut berparas cantik itu.

Seperti video Reels Instagram yang dia bagikan, dikutip Senin (6/2/2023). Dalam tayangan singkat itu, diperlihatkan bagaimana kejadian lupa lirik yang dialami saat di atas panggung dan bagaimana reaksi para penonton yang terdengar.

Wika Salim yang mulanya sedang melantunkan sebuah lagu tiba-tiba saja terdiam beberapa saat. Ekspresi wajahnya berubah menjadi kebingungan dengan kedua mata yang membulat. Dia seperti sedang mencoba mengingat namun tidak berhasil.

Alhasil, pedangdut cantik itu malah bertanya ke semua penonton yang ada di sana. Hal itu lah yang membuat mereka tertawa. Meski tak diperlihatkan reaksi penonton lewat videonya, namun terdengar suara gelak tawa sesaat setelah dirinya bertanya.

“Namanya juga manusia, kalo lupa-lupa lirik dikieett mah maklumin aja yeekann namanya juga Wika Salim hahahaha,” tulisnya sebagai keterangan unggahan.

Masih dalam keterangannya, perempuan kelahiran 26 Februari 1992 itu juga menyebut acara apa yang sedang dia hadiri itu. Dirinya diundang sebagai penyanyi di acara khitanan yang diselenggarakan di Cirebon.

Netizen Maklumi Wika Salim yang Lupa Lirik

Lampiran Gambar
Wika Salim. [Foto: Instagram]

Sama seperti para penontonnya, netizen juga memaklumi Wika Salim yang lupa lirik saat bernyanyi. Mereka tidak mempermasalahkan hal itu karena menganggap pedangdut idola mereka tersebut memiliki paras yang cantik jadi harus dimaklumi.

Meski hanya berupa komentar candaan, namun para penggemarnya memang benar-benar tak marah hingga memperumit tragedy lupa lirik itu.

“Kalau orang cantik jangankan lupa, nggak ingat pun juga nggak papa kok,” tulis akun @abang***.

“Hahahaha ngakak gue bangke,” tulis akun @shasha***.

“Dimaklumi kak.. hehe,” tulis akun @jass***.

“Betull kale, kalo yang lupanya banyak itu ngelawak bukan nyanyi,” tulis akun @deki*** dengan menambahkan emotikon tertawa.

Selain itu, netizen di kolom komentar itu juga tak sedikit yang terfokus dengan kecantikan Wika Salim. Mereka juga ramai memuji penampilannya, di samping mempedulikan tragedi lupa lirik tersebut.

Baca juga: Nyesek Lihat Wika Salim Mesra dengan Kekasih, Netizen Kompak Unfollow

Pada penampilannya, pedangdut yang lahir di Kabupaten Bogor itu tampak mengenakan setelan dress putih selutut. Karena bagian roknya cukup sempit, terdapat belahan setinggi paha yang mempermudah kakinya untuk melangkah.

Dress putih itu juga sangat cocok dengan riasan wajahnya yang tak begitu tebal dan rambutnya yang digulung rapi ke belakang.

Dapatkan update berita seleb dan berita artis setiap hari dari Cekricek.id. Bergabung dengan kami di WhatsApp Group. Caranya klik link Cekricek News Update.

Tag:

Baca Juga

Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Wika Salim memamerkan menu buka puasa estetiknya saat mengunjungi sebuah restoran mewah. Dia tampaknya begitu senang karena bisa menyantap hidangan tersebut setelah seharian menahan lapar dan haus. Namun, dari foto-foto tersebut ada yang membuat netizen mencibir lewat kolom komentar.
Menu Buka Puasa Wika Salim Bikin Greget, Meski Estetik Tapi Nggak Bikin Kenyang
Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Wika Salim tampil dengan sedikit lebih tertutup ketika menghadiri salah satu acara yang mengangkat tema Ramadhan. Meski melepas outfit tanktop andalan, namun setelan yang dia kenakan tetap menuai cemoohan karena bahan bajunya yang transparan.
Outfit Nuansa Ramadhan Wika Salim Dicemooh, Meski Lebih Tertutup Tapi Transparan
Cekricek.id, Berita Artis dan Berita Seleb - Penampilan sporty ala Wika Salim rupanya berhasil membuat netizen terpikat, badas banget
Intip Tampilan Sporty Ala Wika Salim, Senyumnya Badas Banget
Wika Salim belum lama ini mengunggah foto baru lewat akun Instagram pribadinya yang mengenakan gaun dress terbuka berwarna kulit.
Pesona Wika Salim Pakai Gaun Terbuka Warna Kulit Bikin Kaum Adam Pangling
Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis - Intip Dandanan Cetar Wika Salim dan Siti Badriah, Duo Cantik yang Bikin Susah Milih
Intip Dandanan Cetar Wika Salim dan Siti Badriah, Duo Cantik yang Bikin Susah Milih
Wika Salim mencuri perhatian publik dengan unggaha foto dirinya yang memakai dress bitu terbuka dan memperlihatkan ketiaknya yang mulus
Tarian Wika Salim Saat Manggung Bikin Netizen Nggak Tahan, Disebut Goyang Perontok