Beberapa jalan paling mematikan di dunia berikut ini, salah satunya ada di Indonesia.
Cekricek.id - Infrastruktur dan akses jalan merupakan salah satu hal penting dalam sebuah pembangunan. Maka dari itu banyak pemerintah yang kemudian berlomba-lomba untuk membangun sejumlah infrastruktur jalan.
Namun terkadang jalan yang dibangun ini justru dinilai begitu ekstrem karena berada di tempat berbahaya. Seperti beberapa jalan paling mematikan di dunia berikut ini mengutip dari berbagai sumber.
Guoliang Tunnel, China

Guoliang Tunnel, China, [Ist]
Jalan yang terletak di Provinsi Henan ini diketahui bernama Guoliang Tunnel. Tidak hanya itu tetapi di beberapa ruas jalan juga ada yang tertutup dengan bebatuan tinggi.
Belum lagi terdapat sebuah terowongan kecil dan jalan dengan ukuran yang cukup sempit.
Jalan yang berliku serta banyaknya terowongan ini membuat para pengemudi takut untuk melewatinya walaupun disuguhkan dengan pemandangan spektakuler.
Jalan Raya Karakoram, Pakistan-China

Jalan Raya Karakoram, Pakistan-China. [Ist]
Jalan raya Karakoram ini seringkali terjadi kecelakaan fatal seperti pada sebuah kecelakaan di tahun 2018 lalu yang merenggut 17 nyawa.
Kawasan di sekitar jalan ini terdapat di daerah gunung bersalju yang ketinggiannya lebih dari 7000 meter.
Jalan Alas Roban, Indonesia

Jalan Alas Roban, Indonesia. [Ist]
Daerah ini dinilai begitu berbahaya karena jalanannya yang naik turun serta berkelok tajam.
Minimnya penerangan karena banyaknya pepohonan tinggi membuat para pengendara harus ekstra hati-hati ketika melewati jalur ini.
Belum lagi adanya cerita mistis yang berkembang di kawasan tersebut karena konon katanya daerah yang dijadikan sebagai tempat pembuangan mayat di tahun 80-an.
Jalan Yungas, Bolivia Utara

Jalan Yungas, Bolivia Utara. [Ist]
Kawasana ini bernama Jalan Yungas tersebut begitu bercelah tajam belum lagi seringkali terdapat kabut yang menghalangi pandangan para pengemudi.
Jika seorang pengemudi salah belok kiri saja menyebabkan dirinya jatuh hingga ketinggian lebih dari 4000 kaki ke tanah.
Setiap tahunnya diperkirakan sekitar 300 orang meninggal dunia saat melewati jalan ini karena tidak adanya pembatas jalan.
Jalan Atlantic, Norwegia

Jalan Atlantic, Norwegia. [Ist]
Baca juga: Seru Banget, Deretan Film Indonesia Ini Ternyata Diadaptasi dari Film Korea
Walaupun menyuguhkan pemandangan berbagai pulau yang indah tetapi daerah ini juga seringkali mudah disambar petir. [*/Nlm]