Ayah Minta Son Heung-min Tinggalkan Tottenham Hotspur

Gelandang asal Korea Selatan, Son Heung-min, tampil impresif musim lalu. Ia sukses membawa Spurs finis di empat besar Liga Primer Inggris.

Son Heung-min/ [Isntagram]

Cekricek- Gelandang asal Korea Selatan, Son Heung-min, tampil impresif musim lalu. Ia sukses membawa Spurs finis di empat besar Liga Primer Inggris.

Dan Son juga mencatatkan namanya sebagai orang Asia pertama yang menjadi top skorer Liga Primer Inggris.

Musim 2021-2022 lalu, Son mencetak 23 gol. Jumlah yang sama dengan penyerang Liverpool, Mohamed Salah.
Bagi ayahnya, Son Woong-jung, apa yang ditampilkan anaknya belum dapat dikategorikan sebagai pemain kelas dunia.

Menurut Woong-jung, Son Heung-min masih harus bekerja keras agar dapat mencapai level pemain top kelas dunia.

Cara pertama menurut Woong-jung adalah dengan meninggalkan Tottenham Hotspur.

"Dia (Son Heung-min) masih harus bekerja keras supaya bisa lebih baik. Dan dia harus bermain untuk klub top dunia," kata Woong-jung, kepada CGTN News, dikutip dari The Daily Star, Selasa (14/6).

Menurut Woong-jun, Spurs masih sebatas klub kuda hitam di Liga Inggris. Fakta memperlihatkan demikian di mana Spurs terakhir kali menjuarai Liga Inggris pada tahun 1961 silam.

Son Heung-min terikat kontrak hingga Juni 2025 mendatang bersama Spurs. Tapi pemain itu sedang masuk ke dalam radar sejumlah klub besar Eropa. Di antaranya Liverpool, Manchester City dan Real Madrid.

Terlepas dari pindah atau bertahan di Spurs, Woong-jung berpesan kepada anaknya agar tetap rendah hati.

Baca juga: Son Heung-min Jadi Pemain Asia Pertama Peraih Top Skor di Liga Elit Eropa

"Dia mencetak banyak gol musim lalu. Tapi belum tentu sama musim depan. Dia harus menghadapi semuanya dengan hati-hati dan jangan pernah sombong," ucap Woong-jung. 

Baca berita terbaru dan terkini hari ini, seputar peristiwa, hukum, politik, ekonomi, olahraga, gaya hidup, hiburan, budaya, dan sejarah, hanya di Cekricek.id.

Baca Juga

Cekricek.id - Pelatih Manchester United Erik ten Hag Terima Sanksi Larangan Satu Pertandingan di Premier League
Pelatih Manchester United Erik ten Hag Terima Sanksi Larangan Satu Pertandingan di Premier League
Cekricek.id - Saudi Arabia Dipastikan Sebagai Satu-Satunya Kandidat Tuan Rumah Piala Dunia FIFA 2034
Saudi Arabia Dipastikan Sebagai Satu-Satunya Kandidat Tuan Rumah Piala Dunia FIFA 2034
Kesalahan Fatal Onana Menyebabkan Kekalahan Dramatis Manchester United di Liga Champions
Kesalahan Fatal Onana Menyebabkan Kekalahan Dramatis Manchester United di Liga Champions
Ini 8 Negara yang Lolos Perempat Final Asian Games 2023
Ini 8 Negara yang Lolos Perempat Final Asian Games 2023
Indonesia Vs Uzbekistan: Strategi dan Harapan di Asian Games 2023
Indonesia Vs Uzbekistan: Strategi dan Harapan di Asian Games 2023
3 Cara Alami Tingkatkan Metabolisme dan Hal yang Harus Dihindari
3 Cara Alami Tingkatkan Metabolisme dan Hal yang Harus Dihindari