Silahturahmi dan Doa Bersama Pj Bupati Kampar dengan Warga Menyambut Ramadan

Berita Riau Hari Ini: Silahturahmi dan Doa Bersama Pj Bupati Kampar dengan Warga Menyambut Ramadan 1445 H

Silahturahmi dan Doa Bersama Pj Bupati Kampar dengan Warga Menyambut Ramadan 1445 H. [Foto: Istimewa]

Kampar, Cekricek.id - Menjelang memasuki bulan suci Ramadan 1445 Hijriah, Pj Bupati Kampar, Hambali, melaksanakan silaturahmi bersama jemaah Masjid Ar-Rahman dan warga Pandopo, Bangkinang, Jumat (1/3). Acara diawali dengan makan siang bersama yang kemudian ditutup dengan doa bersama.

Turut hadir dalam acara tersebut, Plt. Sekda Kampar Yusri, Dandim 1401/Kampar Letkol Inf Setiawan Hadi Nugroho, Danramil 01/Kota Bangkinang Mayor Inf Bambang Budi Hartanto, Ketua PA Bangkinang Fadmilah, dan sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar.

Dalam sambutannya, Hambali menyampaikan ucapan selamat datang kepada warga Pandopo khususnya jemaah Masjid Ar-Rahman. Ia berharap acara ini dapat mempererat tali silaturahmi sesama warga, khususnya menjelang bulan Ramadan.

"Saya mohon maaf lahir dan batin sebesar-besarnya atas segala kesalahan selama ini dalam berinteraksi dengan masyarakat," ujarnya.

Hambali juga mengingatkan tentang pentingnya saling memaafkan dalam menyambut bulan Ramadan. Menurutnya, dengan saling memaafkan maka pahala ibadah puasa dan amal ibadah lainnya akan semakin bertambah.

Baca juga: Harta Karun Migas Baru Ditemukan di Kampar, Riau: Potensi 87,09 BCF Gas Bumi

Sementara itu, wakil dari warga Pandopo yang hadir juga menyampaikan mohon maaf lahir dan batin kepada pihak Pemerintah Kabupaten Kampar. Ia berharap silaturahmi ini terus terjaga dengan semangat saling memaafkan.

Baca Juga

Berita Riau Hari Ini: Kampar Unjuk Kreativitas di Lomba Tari Kreasi Jingle Gelari Pelangi HGK PKK Nasional ke-52
Kampar Unjuk Kreativitas di Lomba Tari Kreasi Jingle Gelari Pelangi HGK PKK Nasional ke-52
Berita Riau Hari Ini: Kasus Pembunuhan Sadis di Tapung Hulu: Pelaku Akhirnya Diringkus Polisi
Kasus Pembunuhan Sadis di Tapung Hulu: Pelaku Akhirnya Diringkus Polisi
Berita Riau Hari Ini: Misteri Mayat Wanita Tanpa Busana Ditemukan Terlilit Kabel Listrik di Kampar
Misteri Mayat Wanita Tanpa Busana Ditemukan Terlilit Kabel Listrik di Kampar
Berita Riau Hari Ini: Perbaikan Jalan Kualu di Kampar Ditarget Rampung Jelang Lebaran
Perbaikan Jalan Kualu di Kampar Ditarget Rampung Jelang Lebaran
Berita Riau Hari Ini: Akan Ada Kebun Raya Hortus Botanicus di Universitas Pahlawan
Akan Ada Kebun Raya di Universitas Pahlawan
Berita Riau Hari Ini: Antisipasi Lonjakan Harga saat Ramadan, Pemkab Kampar Gelar Pasar Murah Secara Rutin
Antisipasi Lonjakan Harga saat Ramadan, Pemkab Kampar Gelar Pasar Murah Secara Rutin