Telepon Genggam yang Dirusak Cristiano Ronaldo Ternyata Milik Anak Autis

Berita bola: Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo terlihat sangat girang karena melihat pengikutnya di instagram sudah menyentuh angka 400 juta.

Cristiano Ronaldo. [Instagram]

Berita Bola: HP yang dirusak Cristiano Ronaldo saat usai pertandingan antara Everton Vs Manchester United adalah milik anak autis

Cekricek.id - Cristiano Ronaldo menjadi sorotan akibat perbuatannya di luar lapangan pasca pertandingan antara Everton menjamu Manchester United di Goodison Park akhir pekan kemarin.

Usai laga yang berakhir 1-0 untuk kekalahan MU itu, Ronaldo menampar HP salah seorang penggemar yang merekamnya ketika berjalan ke arah lorong stadion.

Setelah diusut oleh media di Kota Liverpool, ternyata penggemar yang HP nya ditampar Ronaldo bernama Jake Harding. Ia baru berusia 14 tahun.

Ibu Jake, Sarah Kelly, mengatakan hari itu adalah hari pertama Jake Harding menyaksikan pertandingan di stadion.

Sarah merasa sedih atas perbuatan Ronaldo kepada anaknya karena telah merusak momen pertama menyaksikan pertandingan di Goodison Park. Sarah menyebut Jake Harding adalah anak yang autis.

"Dia autis. Dia menangis (setelah HPnya dirusak Ronaldo). Ia merasa sangat terkejut," kata Sarah, kepada Liverpool Echo, dikutip dari Dario AS, Senin (11/4).

Selain autis, Sarah Kelly menyebut anaknya juga menderita dyspraxia. Sehingga anaknya begitu terpukul mendapatkan perlakukan tidak ramah dari orang lain.

Sarah mengutuk perbuatan Ronaldo. Menurut dia, harusnya seorang yang profesional tidak melakukan hal buruk kepada anak-anak.

"Ronaldo merusak HP anak saya. Itu perbuatan yang sangat buruk dari seorang pemain bintang," ujar Sarah.

Ronaldo sendiri sudah meminta maaf melalui akun instagramnya @cristiano tak lama setelah kejadian.

"Tidak mudah mengontrol emosi saat tim menghadapi situasi sulit. Harusnya saya lebih sabar. Saya ingin meminta maaf atas kemarahan saya (dengan menampar HP penggemar)," tulis Ronaldo, dikutip dari Sky Sport, Sabtu (10/4).

Ronaldo juga ingin mengudang penggemar yang HP nya dipukul itu untuk menyaksikan pertandingan di Old Trafford markas Manchester United.

Baca Juga: Pukul HP Penggemar, Cristiano Ronaldo Minta Maaf

"Saya ingin mengundang pendukung ini untuk menonton pertandingan di Old Trafford sebagai tanda fair-play dan sportivitas," lanjut Ronaldo.

Dapatkan update berita seleb dan berita artis setiap hari dari Cekricek.id. Bergabung dengan kami di WhatsApp Group. Caranya klik link Cekricek News Update.

Baca Juga

Cekricek.id, Berita Seleb dan Berita Artis – Sebagai atlet dengan penghasilan tertingi di dunia, tak heran jika Cristiano Ronaldo memiliki jam tangan super mewah dengan harga selangit. Namun siapa sangka bahwa dia rupanya juga mengoleksi merk Rolex dengan nominal termahal di dunia.
Cristiano Ronaldo Punya Jam Paling Mahal di Dunia, Harganya Bikin Melongo
Perbaikan Skuad Liverpool Diperlukan, Ini Pernyataan Jurgen Klopp
Perbaikan Skuad Liverpool Diperlukan, Ini Pernyataan Jurgen Klopp
Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022 di HP
Cara Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022 di HP
Daftar Aplikasi Live Streaming Bola Gratis Terbaru 2022
Daftar Aplikasi Live Streaming Bola Gratis Terbaru 2022
Cekricek.id - Raffi Ahmad belakangan ini viral dan trend disebut-sebut ingin membeli salah satu klub bola terbesar yaitu Manchester United
Raffi Ahmad Berniat Beri Dukungan Finansial Bagi Atlet Tenis Ini Agar Bisa Maju Taraf Internasional
Salah satu olahraga yang mudah dilakukan adalah lari. Dan olahraga lari ini banyak digemari banyak orang khususnya lari jarak jauh.
Apakah Olahraga Lari Bisa Merusak Lutut? Begini Kata Peneliti