Wajah Digambar di Belakang Truk, Begini Respons Nikita Mirzani

Berita selebriti dan gosip artis: Nikita Mirzani

Nikita Mirzani. [foto: Instagram]

Berita selebriti dan gosip artis: Nikita Mirzani unggah postingan truk dengan gambar dirinya sukses menarik perhatian netizen.

Cekricek.id - Sebelumnya truk dengan gambar Raffi Ahmad sempat menjadi viral hingga buat heboh netizen. Bahkan suami Nagita Slavina itu mendatangkan langsung truk viral itu ke kediamannya.

Tak mau kalah, artis yang penuh kontroversi Nikita Mirzani ternyata wajahnya juga pernah digambar pada bagian belakang sebuah truk.

Nikita bahkan membagikan foto dan video yang memperlihatkan truk dengan gambar dirinya itu. Unggahan tersebut dibagikan ibu tiga anak itu di akun Instagram miliknya belum lama ini.

Tak jauh berbeda dnegan truk dengan gambar Raffi Ahmad, truk dengan gambar wajah Nikita Mirzani juga dilengkapi dengan kata-kata yang sukses mencuri perhatian.

Dilihat dari unggahan tersebut, terdapat tulisan “Bekerja keras lah, sampai hetters mu berkata ada lowongan pekerjaan untuk ku?” Tulisan itu berada tepat di samping gambar Nikita Mirzani.

Sementara pada unggahan selanjutnya, Nikita membagikan video yang menunjukkan truk dengan gambar dirinya.

Di video tersebut terlihat seorang pria berlari ke arah gambar Nikita Mirzani yang terdapat di belakang sebuat truk. Tampak, pria itu berusaha melompat untuk mencium gambar pemain film Comic 8 itu.

Tak hanya itu, video tersebut juga dilengkapi dengan kata-kata bijak yang sukses menarik perhatian netizen.

“Kepahitan hidup yang pailing pahit adalah berharap kepada manusia,” tulis keterangan di video tersebut.

Dalam keterangan unggahan tersebut Nikita hanya menulis caption singkat pada postingannya itu. “Kearifan Lokal,” tulis Nikita dalam keterangan unggahannya itu.

Lampiran Gambar

Postingan Nikita Mirzani itu tentu sukses menarik perhatian netizen. Tak sedikit warganet langsung membanjiri kolom komentar dengan berbagai respons.

Beberapa dari netizen meninggalkan komentar candaan untuk sopir truk dengan gambar Nikita Mirzani itu. Ada pula yang meminta artis yang akrab disapa Nyai itu untuk mengundang sopir truk tersebut.

Baca juga: Nikita Mirzani Berangan-angan Jadi Pendamping Hidup Ariel Noah

“Gede juga tuh nyali sopir truk, berani nyium Nyaii,” tutur akun @farhadiana****.

“Langsung cus undang supir truk nya nyai. Ajakin podcast,” tutur akun @susilistia****.

“Langsung nyai eksekusi kasih hadiah yang bermanfaat buat abangnya,” timpal akun @laziemahmad****.

“Nekat juga tuh anak, tapi lucu pas dia nyium truk nya wkwkwk,” komentar akun @gabytanm****. [*/Prt]

Baca Juga

Cekricek.id - Profil Lengkap Nikita Mirzani, Menguak Sosok yang Penuh Teka-teki
Profil Lengkap Nikita Mirzani, Menguak Sosok yang Penuh Teka-teki
Cekricek.id - Nikita Mirzani Terpesona Oleh Karisma Prabowo: Pengalaman Unik di Rumah Sang Jenderal!
Nikita Mirzani Terpesona oleh Karisma Prabowo: Pengalaman Unik di Rumah Sang Jenderal!
Nikita Mirzani Tudingan dr Richar Lee Berwig?
Nikita Mirzani Tudingan dr Richard Lee Berwig?
Video Lolly Joget di Pesta di London Menyita Perhatian: Buah Jatuh Tak Jauh Dari Pohonnya
Video Lolly Joget di Pesta di London Menyita Perhatian: Buah Jatuh Tak Jauh Dari Pohonnya
Viral Video Lolly Anak Nikita Mirzani Mabuk
Viral Video Lolly Anak Nikita Mirzani Mabuk, Begini Komentar Pedas Netizen
Gunakan Baju Menerawang Nikita Mirzani "Goyang" Warga Papua
Gunakan Baju Menerawang Nikita Mirzani "Goyang" Warga Papua