Wajib Nonton, Ini 5 Film Korea Terbaik Sepanjang Masa

Berita film terbaru: Film Korea terbaik

Daftar film Korea terbaik sepanjang masa. [foto: Ist]

Berikut rekomendasi film Korea terbaik sepanjang masa yang berhasil raih rating tinggi dan disukai di berbagai negara.

Cekricek.id - Tak hanya sukses memproduksi drama dan musik yang mendunia, Korea Selatan juga miliki industri perfilman yang juga tak kalah keren. Bahkan beberapa film Korea ini berhasil sukses dengan meraup rating tinggi di berbagai negara.

Film Korea tampaknya kini mulai menyaingi film Hollywood. Dikemas dengan jalan cerita yang menarik, aktor tampan dan cantik, serta sinema yang keren membuat film Korea miliki banyak peminatnya.

Cocok untuk mengisi waktu luang, berikut rekomendasi film Korea terbaik sepanjang masa yang mendapat rating tinggi dan disukai di berbagai negara.

Miracle in Cell no. 7 (2013)

Image Attachment

Film menguras air mata ini menjadi salah satu film yang sangat disukai diberbagai negara ini. Miracle In Cell no.7 bercerita mengenai seorang ayah yang miliki keterbelakangan mental dan anak perempuan.

Sang ayah dituduh membunuh seorang anak kecil yang membuatnya dihukum penjara. Sang anak yang beranjak dewasa akirnya berusaha untuk membersihkan nama baik ayahnya. Ia menjadi seorang pengacara dan menyelidiki kasus sang ayah yang sebenarnya tak bersalah.

Film ini sendiri diangkat dari kisah nyata yang terjadi pada tahun 1972. Film ini menggambarkan bagaimana orang berkebutuhan khusus mendapat diskriminasi dan dimanfaatkan oleh orang tak bertanggung jawab.

Baca juga: Patut Bangga, 5 Film Hollywood Ini Lokasi Syutingnya di Indonesia

Train to Busan (2016)

Image Attachment

Film yang dimintangi Gong Yoo ini memang meraih kesuksesan yang tinggi. Train to Busan bercerita mengenai seorang ayah dan anaknya yang melakukan perjalanan ke Busan dengan menggunakan kereta api.

NAmun di tengah perjalanan hal menyeramkan pun terjadi. Satu persatu penumpang kereta api berubah menjadi zombie sehingga membuat perjalanan mereka menjadi menegangkan dan penuh tantangan.

Along with the Gods: The Two Worlds (2017)

Image Attachment

Bagi pencinta film bertema fantasi Along with the Gods: The Two Worlds, sangat jadi rekomendasi untuk ditonton. Film ini bercerita mengenai kehidupan Kim Ja Hong (Cha Tae Hyun) setelah dirinya meninggal.

Dikemas dengan sangat baik dan menarik, penonton seakan di bawa ke dunia setelah kematian. Dibantu dengan beberapa malaikat maut, Kim Ja Hong berusaha agar dirinya bisa melakukan renkarnasi.

The Flu (2013)

Image Attachment

Film yang satu ini sempat mencuri perhatian lantaran jalan ceritanya yang hampir sama dengan situasi dunia saat ini di kehiduan nyata. Flu berkisah mengenai wabah mematikan yang melanda sebuah daerah di Korea Selatan.

Pemerintah yang menganggap remeh dan tidak sigap mengambil langkah, akhirnya harus menerima konsekuensi berat. Banyak orang yang terinfeksi dan meninggal dunia akibat wabah tersebut. Bahkan para pasien yang terinfeksi akhinya dikumpulkan untuk dibuang dan dimusnahkan.

Parasite (2019)

Image Attachment

Paresite menjadi film Korea yang dianggap paling sukses. Bahkan film tersebut berhasil meraih penghargaan di ajang bergengsi kelas dunia, Oscar tahun 2020.

Parasite adalah film yang menampilkan permasalahan kelas sosial antara orang kaya dan orang miskin di Korea Selatan. Konflik muncul ketika mereka saling serakah mengambil keuntungan.

Tidak hanya memborong piala Oscar, Parasite juga mendapatkan penghargaan Palme D'or di Festival Film Cannes tahun 2019. [*/Prt]

Tags:

Baca Juga

The Settlers: Kisah Kelam Kolonialisme Chile dalam Balutan Sinematik
The Settlers: Kisah Kelam Kolonialisme Chile dalam Balutan Sinematik
4 Juta Penonton Menyaksikan Film Horor "Exhuma" dalam 8 Hari, Memuncaki Box Office
4 Juta Penonton Menyaksikan Film Horor "Exhuma" dalam 8 Hari, Memuncaki Box Office
Monster Laut Jurassic Setinggi 9,1 Meter Kembali Hidup dalam Film Dokumenter Baru David Attenborough
Monster Laut Jurassic Setinggi 9,1 Meter Kembali Hidup dalam Film Dokumenter Baru David Attenborough
Kisah Persahabatan Akrab Empat Perempuan Asia dalam Film 'Joy Ride'
Kisah Persahabatan Akrab Empat Perempuan Asia dalam Film 'Joy Ride'
Misi Berani Mati di Series "Obliterated": Antara Aksi, Drama, dan Komedi yang Membekas"
Misi Berani Mati di Series "Obliterated": Antara Aksi, Drama, dan Komedi yang Membekas
Film Rambut Kafan: Cekricek.id - Debut Menakjubkan Bulan Sutena dan Nita Gunawan
Film Rambut Kafan: Debut Menakjubkan Bulan Sutena dan Nita Gunawan