Viral, Wanita Mencuri di Pesta Pernikahan

Berita terbaru : Aksi seorang wanita mencuri di pesta pernikahan sontak buat netizen ramai membicarakan keberanian aksi nekatnya.

Ilustrasi: Mencuri di Pesta Pernikahan. [Foto : Instagram]

Berita terbaru: Aksi seorang wanita mencuri di pesta pernikahan sontak buat netizen ramai membicarakan keberanian aksi nekatnya.

Cekricek.id - Pencuri akan melakukan aksinya apalagi melihat adanya kesempatan yang tersedia. Tidak hanya di tempat sepi, bahkan pencuri dengan beraninya melakukan aksinya di tempat keramaian.

Seperti halnya aksi pencurian yang dilakukan oleh seorang wanita berikut ini.

Kasus ini viral karena sang wanita memilih untuk mencuri di sebuah acara pesta pernikahan.

Pelaku speasilis pencurian di pernikahan itu telah dibawa ke Polsek Tenayan Raya, Pekanbaru.

Kasus menggemparkan ini turut dibagikan oleh akun Instagram @makassar_info, Jumat (18/2/2022).

Disebutkan jika wanita yang berinisial SA merupakan pelaku dari tindak pencurian ini tertangkap basah ketika menjalani aksinya di salah satu pesta pernikahan.

"Terduga pelaku pencurian di lokasi pernikahan ini merupakan seorang wanita berinisial SA, yang tertangkap basah saat melancarkan aksinya," lanjutnya.

Karena dari video yang beredar, terlihat jika pelaku ini berupaya membuka sebuah lemari milik pengantin.

Saat itu dirinya terciduk oleh pihak keluarga pengantin yang kemudian langsung mengamuk pada si pelaku.

Pihak keluarga juga menuntut agar pelaku mengembalikan berbagai barang yang berhasil ia ambil.

"Ambil, ambil. Kau ambil kuncinya dan kau buka itu. Cepat, kau balikin kesini sama jam yang warna hitam itu. Kalau gak selesai barangnya awas kau," ujar seorang anggota keluarga.

Ternyata tidak hanya sekali, tetapi aksi pencurian yang dilakukan oleh wanita ini merupakan aksi yang keempat.

Namun pada tiga pencurian sebelumnya korban berhasil melarikan diri tanpa tertangkap tangan oleh warga.

Baca juga: Livy Renata "Persembahkan" Foto Seksi Saat 1 Juta Followers

Naasnya, di aksi keempat ia langsung tertangkap dan dibawa ke pihak kepolisian.

"Adapun tiga lokasi yang dilakukan pencurian oleh tersangka SA, yakni di Kecamatan Tampan, Kecamatan Sukajadi dan terakhir di Kecamatan Tenayan Raya."

Saat ini pelaku sudah berhasil diamankan warga setelah diantar ke Polsek Tenayan Raya yang berada di wilayah Pekanbaru, Riau.

Baca Juga

Polemik Tumpukan Sampah di Jalan Gulama Pekanbaru, Warga Resah dan Pihak Terkait Saling Lempar Tanggung Jawab
Polemik Tumpukan Sampah di Jalan Gulama Pekanbaru, Warga Resah dan Pihak Terkait Saling Lempar Tanggung Jawab
Berita Riau Hari Ini: Antusiasme Pengunjung Tinggi di Taman Rekreasi Alam Mayang Selama Libur Lebaran
Antusiasme Pengunjung Tinggi di Taman Rekreasi Alam Mayang Selama Libur Lebaran
Anak Tenggelam di Sungai Siak Ditemukan Meninggal Dunia
Anak Tenggelam di Sungai Siak Ditemukan Meninggal Dunia
Adegan Tak Senonoh di Siaran Langsung Pertandingan Bola Voli Taiwan Picu Kemarahan Netizen
Adegan Tak Senonoh di Siaran Langsung Pertandingan Bola Voli Taiwan Picu Kemarahan Netizen
Berita Riau Hari Ini: Tapir Raksasa Masuk Permukiman Warga di Pekanbaru
Tapir Raksasa Masuk Permukiman Warga di Pekanbaru
Berita Riau Hari Ini: Semarak Ramadhan, SMAN 8 Pekanbaru Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu
Semarak Ramadhan, SMAN 8 Pekanbaru Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu